Sukabumi Update

Update 18/9: Sebaran 17 Kasus Positif Covid-19 di Kota Sukabumi Terkini, Subangjaya Terbanyak

SUKABUMIUPDATE.com - Satuan Tugas Percepatan Penanganan (STPP) Covid-19 Kota Sukabumi kembali merilis perkembangan kasus Covid-19.

Berdasarkan data yang diberikan kepada awak media, Jumat (18/9/2020), tidak ada tambahan kasus baru untuk pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Artinya, hingga saat ini kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Sukabumi masih berjumlah 178 orang. Rinciannya, 17 pasien masih dalam masa isolasi dan 161 lainnya telah dinyatakan sembuh.

Dalam peta sebaran kasus Covid-19 Kota Sukabumi yang dirilis pada Kamis (17/9/2020) kemarin, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang masih dalam masa isolasi terbanyak berada di Kelurahan Subangjaya, yakni 4 kasus.

BACA JUGA: Update 17/9: Kota Sukabumi Temukan 11 Suspect Baru, Positif Covid-19 Bertambah

Kemudian di Kelurahan Cikole 2 kasus, Kelurahan Sriwedari 2 kasus, Kelurahan Karamat 2 kasus, Kelurahan Cikondang 2 kasus, Kelurahan Nanggeleng 1 kasus, Kelurahan Limusnunggal 1 kasus, Kelurahan Sudajaya Hilir 1 kasus, Kelurahan Babakan 1 kasus, dan Kelurahan Karang Tengah 1 kasus.

Sementara untuk suspect, hari ini tercatat ada penambahan satu orang. Sehingga total suspect di Kota Sukabumi menjadi 199 kasus. Rinciannya, 46 orang masih dalam masa isolasi dan 153 lainnya telah selesai menjalani masa isolasi.

Sedangkan untuk kasus probable di Kota Sukabumi hingga saat ini masih nol kasus alias tidak ada.

Editor : Koko Muhamad

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI