Sukabumi Update

Longsor di Parakansalak Sukabumi, Dapur Rumah Atim Jebol

SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras yang mengguyur Sukabumi pada Kamis (15/10/2020) menyebabkan bencana alam di sejumlah titik. Selain banjir yang terjadi di Kecamatan Cicurug, bencana lain juga terjadi di Kecamatan Parakansalak, Kabupaten Sukabumi, yakni tanah longsor.

Bencana tanah longsor itu terjadi di Kampung Cisarandi RT 01/01 Desa Lebaksari, Kecamatan Pakaransalak, Kabupaten Sukabumi sekira pukul 19.30 WIB.

Plt Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Anita Mulyani mengatakan, bencana tanah longsor itu terjadi setelah hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah tersebut dengan waktu yang cukup lama.

BACA JUGA: Padi Berusia 40 Hari Habis Tak Tersisa Diterjang Longsor di Parakansalak Sukabumi

"Mengakibatkan dapur rumah jebol. Rumah atas nama Atim Patimah, dihuni 1 kepala keluarga dengan 1 jiwa. Taksiran kerugian sekitar Rp 5 juta," kata Anita kepada sukabumiupdate.com.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu," singkat Anita menambahkan.

Ingat pesan ibu:

Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Koko Muhamad

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI