Sukabumi Update

Wali Kota Sukabumi ke Santri: Produktif Berdakwah dan Kampanyekan Protokol Kesehatan

SUKABUMIUPDATE.com - Peringatan Hari Santri Nasional tingkat Kota Sukabumi diselenggarakan secara virtual di Balai Kota Sukabumi, Kamis (22/10/2020).

Meskipun digelar secara virtual namun momen tersebut tidak mengurangi khidmatnya peringatan dalam menguatkan kecintaan pada santri serta pondok pesantren.

BACA JUGA: Penggalangan Komitmen Germas di Sukabumi, Fahmi: Masyarakat Ujung Tombak Gerakan Kesehatan

Selain Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi dan Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami, hadir secara langsung di Balai Kota Sukabumi Ketua Forum Komunikasi Ponpes Kota Sukabumi KH Fathullah Mansyur dan Kasubag TU Kementerian Agama Kota Sukabumi Rizal Yusuf Ramdhan. Sementara unsur Forkopimda Kota Sukabumi lainnya, pimpinan ponpes dan camat mengikuti secara virtual di tempatnya masing-masing.

"Kita menyadari bahwa peringatan hari santri jauh berbeda dengan tahun sebelumnya, apabila tahun lalu dilakukan dengan gebyar semarak dan penuh kekhidmatan," ujar Fahmi setelah membacakan sambutan Menteri Agama dalam momen hari santri 2020.

Menurut dia, saat ini tengah pandemi sehingga peringatan Hari Santri Nasional harus digelar secara bijak sehingga dilakukan dengan virtual.

Akan tetapi hal tersebut tidak mengurangi khidmatnya peringatan khususnya menguatkan kecintaan kepada ponpes dan santri. Pada momen itu wali kota mengajak pimpinan ponpes berkolaborasi dalam membangun negeri, provinsi dan Sukabumi dengan kebersamaan.

BACA JUGA: Omnibus Law Pangkas Kewenangan Daerah, Ini Kata Wali Kota Sukabumi

"Terima kasih kepada alim ulama dan pimpinan ponpes yang mendukung program Pemkot Sukabumi," kata Fahmi. 

Menurut Fahmi, makna dari tema peringatan Hari Santri Nasional 2020 yakni Santri Sehat Indonesia Kuat sejalan dengan masa-masa pandemi. 

Santri dan ponpes ungkap Fahmi, harus tetap produktif dalam melakukan dakwah dan menyampaikan pendidikan kepada masyarakat. Kemudian produktif dalam menyampaikan informasi terkait protokol kesehatan dalam pencegahan Covid-19 agar Sukabumi cepat pulih dari pandemi.

Wali kota berpesan santri tetap semangat dan jadikan segala potensi terbaik di masa pandemi dan jangan lengah serta letih karena berbagai kebaikan harus disebarkan. Misalnya dengan mendukung keputusan dalam surat edaran wali kota bahwa setiap hari Jumat ditetapkan hari bersedekah tingkat Kota Sukabumi.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI