SUKABUMIUPDATE.com – Satgas Covid-19 Kabupaten Sukabumi mengumumkan penambahan 31 kasus positif corona pada update harian, Rabu (5/11/2020). Satu diantaranya meninggal dunia, yaitu laki-laki 79 tahun warga Kecamatan Caringin.
Juru bicara satgas covid-19 Kabupaten Sukabumi melalui staf komunikasi publik, Yulia Handayani menerangkan pasien yang memiliki komorbiditas atau penyakit penyerta lainnya. “Pasien yang meninggal hasil tracing dinyatakan tidak memiliki riwayat perjalanan atau kontak erat, dugaan terpaparnya tidak diketahui,” jelas Yulia.
Satgas juga mengumumkan 30 pasien positif corona baru yang terkonfirmasi berdasarkan hasil uji PCR (swab test). Dari 30 pasien ini, 18 diantarannya isolasi mandiri dirumah masing-masing karena tanpa gejala, sementara 12 lainnya diisolasi di rumah sakit rujukan.
“Pasien baru ada yang dari perjalanan luar kota, kontak erat pasien terkonfirmasi positif sebelumnya, dari suspek atau memiliki gejala sebelumnya, banyak pula yang riwayat terpaparnya tidak jelas tidak memiliki riwayat perjalanan dan kontak erat,” sambung.
BACA JUGA: Update 4/11: Sales Warga Ciracap Sukabumi Positif Covid-19, Total 695 Kasus
Berikut data jenis kelamin, usia, dan domisili kecamatan dari 30 pasien terpapar corona yang diumumkan hari ini;
1. Laki-laki 29 tahun dari Nagrak
2. Laki-laki 36 tahun dari Cisaat
3. Perempuan 8 tahun dari Nagrak
4. Laki-laki 83 tahun dari Cisaat
5. Perempuan 18 tahun dari Cidahu
6. Laki-laki 22 tahun dari Nagrak
7. Perempuan 24 tahun dari Cikembar
8. Perempuan 30 tahun dari Kadudampit
9. Perempuan 30 tahun dari Jampangtengah
10. Perempuan 32 tahun dari Cicantayan
11. Laki-laki 28 tahun dari Cisaat
12. Perempuan 14 tahun dari Nagrak
13. Perempuan 37 tahun dari Kebonpedes
14. Perempuan 27 tahun dari Simpenan
15. Perempuan 40 tahun dari Cibadak
16. Perempuan 25 tahun dari Cicantayan
17. Perempuan 39 tahun dari Sukabumi
18. Perempuan 59 tahun dari Cicantayan
19. Laki-laki 31 tahun dari Gegerbitung
20. Perempuan 38 tahun dari Cisaat
21. Perempuan 45 tahun dari Bantargadung
22. Perempuan 28 tahun dari Nagrak
23. Perempuan 20 tahun dari Gunungguruh
24. Perempuan 54 tahun dari Cisaat
25. Perempuan 42 tahun dari Palabuhanratu
26. Perempuan 44 tahun dari Sukabumi
27. Perempuan 38 tahun dari Nagrak
28. Laki-laki 41 tahun dari Sagaranten
29. Laki-laki 54 tahun dari Palabuhanratu
30. Laki-laki 54 tahun dari Palabuhanratu
Hari ini, satgas juga mengumumkan kesembuhan dari 19 pasien terkonfirmasi positif. Dengan rincian sebagai berikut;
1. Perempuan 33 tahun dari Palabuhanratu
2. Perempuan 35 tahun dari Palabuhanratu
3. Laki-laki 26 tahun dari Sukalarang
4. Perempuan 27 tahun dari Sukalarang
5. Perempuan 27 tahun dari Palabuhanratu
6. Perempuan 31 tahun dari Cisolok
7. Perempuan 28 tahun dari Palabuhanratu
8. Perempuan 32 tahun dari Palabuhanratu
9. Perempuan 26 tahun dari Palabuhanratu
10. Perempuan 2 tahun dari Palabuhanratu
11. Perempuan 47 tahun dari Cisaat
12. Perempuan 47 tahun dari Parungkuda
13. Perempuan 42 tahun dari Ciambar
14. Perempuan 66 tahun dari Parungkuda
15. Perempuan 47 tahun dari Cidahu
16. Perempuan 28 tahun dari Nagrak
17. Laki-laki 58 tahun dari Cisaat
18. Laki-laki 28 tahun dari Cisaat
19. Perempuan 65 tahun dari Kadudampit
Posisi hari ini, total kasus covid-19 di Kabupaten Sukabumi adalah 726 kasus (jiwa), 557 diantaranya sudah dinyatakan sembuh. Masih ada 151 pasien corona yang saat ini dirawat baik karantina mandiri maupun isolasi di rumah sakit rujukan.
Satgas Kabupaten Sukabumi mencatat total ada 18 kasus kematian pasien covid-19. Sebagian besar memiliki penyakit penyerta (komorbid) berat).
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.
Editor : Fitriansyah