Sukabumi Update

Warga Sukabumi Antar ke Pemakaman, Aa Gatot di Mata Artis Film Nasional

SUKABUMIUPDATE.com - Jenazah almarhum Gatot Brajamusti hari ini dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cikiray Kidul, Jalan Cikiray, Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Senin (9/11/2020) sekira pukul 08.30 WIB.

Dalam pantauan sukabumiupdate.com, pemakaman almarhum Gatot dihadiri sejumlah pelayat termasuk perwakilan dari Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI).

Ketua Humas PARFI Evry Joe yang hadir dalam pemakaman tersebut mengatakan, almarhum Gatot pernah mengikuti sejumlah judul film nasional semasa almarhum hidup. Aa Gatot pun tercatat pernah menjadi Ketua Umum PARFI.

BACA JUGA: Jenazah Aa Gatot Tiba di Rumah Duka Cikiray Sukabumi, Langsung Disalatkan

Pemakaman jenazah almarhum Gatot Brajamusti.

"Kami merasa kehilangan seorang sahabat dan teman yang sangat baik serta peduli untuk perfilman nasional," ucapnya.

Evry menuturkan, mewakili keluarga besar Aa Gatot, pihaknya mengucapkan permohonan maaf atas kesalahan Aa Gatot selama hidup. "Beliau hanya manusia biasa yang tentu memiliki kesalahan dan kekeliruan," singkatnya.

Sebelumnya diberitakan, puluhan pelayat berdatangan ke rumah duka almarhum Gatot Brajamusti di Kampung Cikiray Kidul, Jalan Raya Cikiray, Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Minggu (8/11/2020) malam.

Puluhan pelayat yang datang merupakan tetangga, keluarga dan kerabat. Sekira pukul 21.45 WIB, jenazah pria yang akrab disapa Aa Gatot itu tiba di rumah duka. Jenazah diantar menggunakan ambulans RSU Pengayoman Cipinang. Usai tiba, jenazah langsung disalatkan di Masjid At-Tawabin yang posisinya berdekatan dengan rumah duka.

Aa Gatot meninggal dunia akibat sakit stroke yang diidapnya beberapa tahun belakangan. Almarhum yang dikenal sebagai aktor, dan pernah menjadi Ketua Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) mengembuskan nafas terakhirnya Minggu sore di RSU Pengayoman Cipinang, Jakarta.

Ingat pesan ibu:

Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Koko Muhamad

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI