SUKABUMIUPDATE.com - Bupati Sukabumi Marwan Hamami memimpin Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kabupaten Sukabumi tahun 2020 di Aula Setda Palabuhanratu, Rabu (30/12/2020).
Sebelum acara rapat dimulai, Bupati Sukabumi terlebih dahulu menerima Penghargaan KNPI Award tahun 2020 sebagai pemerintah daerah penyelenggara pelayanan kepemudaan terbaik, dan menerima penghargaan Anugerah Siddhakarya dari Gubernur Jawa Barat sebagai Bupati/Walikota penyelenggara pemerintahan terbaik.
Dalam rapat tersebut, Marwan mendengarkan Laporan Capaian Kinerja dari beberapa dinas dan meminta agar setiap persoalan-persoalan yang ada bisa diselesaikan secara cepat.
"Kita harus bisa menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada di setiap perangkat daerah secara cepat dan cermat agar apa yang kita kerjakan lebih dirasakan oleh masyarakat," tegas Marwan, dikutip dari siaran pers Pemkab Sukabumi.
BACA JUGA: Jembatan Ciheulang V Diresmikan, Bupati Sukabumi: Mohon Dipelihara
Marwan juga mengimbau kepada seluruh perangkat daerah untuk merancang program-program ke depan dengan terukur dan lebih bermanfaat.
"Para Kepala Dinas jangan terlalu banyak diam di kantor, cek pekerjaan di lapangan, atasi setiap ada permasalahan di masyarakat, tangani secara cepat, antisipasi dengan baik," imbuhnya.
Terkait pelayanan kesehatan, Marwan meminta fungsi pelayanan kesehatan ditingkatkan dengan pola jemput bola.
"Ke depan pelayanan kesehatan digratiskan untuk masyarakat, pelajari aturannya agar masyarakat tidak usah membayar. Bukan hanya gratis untuk berobat ke setiap Puskesmas, dokter di wilayah bisa keliling membuka pelayanan gratis agar bisa menemui masyarakat di lapangan," katanya lagi.
BACA JUGA: Bupati Sukabumi Keluarkan Edaran Larangan Pesta Pergantian Tahun, Ini Alasannya!
Marwan juga membahas mengenai antisipasi masalah kemacetan. Ia meminta untuk dibangun jalan-jalan alternatif. "Jalan alternatif untuk mengatasi kemacetan kita harus programkan segera, termasuk jalan penunjang perekonomian masyarakat dan pariwisata," ucapnya.
Di akhir arahannya, Marwan pun mengingatkan agar bersama-sama untuk selalu mensosialisasikan mengenai protokol kesehatan kepada masyarakat dalam rangka untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sukabumi.
"Mari bersama-sama kita saling menerapkan protokol kesehatan dan mensosialisasikannya kepada masyarakat, sehingga penyebaran penularan wabah Covid-19 bisa kita kendalikan," pungkasnya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.
Editor : Andri Somantri