Sukabumi Update

Ponpes di Nangela Cicantayan Sukabumi Juga Terdampak Angin Kencang

SUKABUMIUPDATE.com - Angin kencang yang berlangsung sejak Selasa dinihari tadi juga merusak fasilitas pendidikan keagamaan di Kecamatan Cicantayan Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Sebelumnya sebuah rumah di Kalapanunggal dilaporkan rusak tertimpa pohon aren yang tumbang.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi mendapatkan laporan bencana angin kencang tersebut merusak Pondok Pesantren yang berada di Kampung Nangela Desa Hegarmana. Pohon tumbang dan menimpa atap bangunan pondok pesantren.

BACA JUGA: Tadi Malam Angin Kencang! Rumah di Kalapanunggal Sukabumi Rusak Ditimpa Pohon Aren

Laporan harian pusdalops Penanggulangan Bencana BPBD menyebutkan atap bangunan milik Pondok Pesantren Al Istiqamah rusak tertimpa batang pohon yang tumbang disapu angin kencang. "Kerusakannya di bagian atap," jelas Daeng Sutisna, Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sukabumi, Selasa (19/1/2021).

"P2BK Cicantayan sudah berkoordinasi dengan kecamatan, pemdes, babinsa, babinkamtibmas, relawan kebencanaan. Kebutuhan atap dan genteng. Tidak dilaporkan adanya korban," pungkas Daeng.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

 

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI