Sukabumi Update

Pembagian Ratusan Masker di Jalan Siliwangi Palabuhanratu Sukabumi, Masih Banyak Tersisa

SUKABUMIUPDATE.com - Satgas Covid-19 Kecamatan Palabuhanratu membagikan ratusan helai masker kepada warga yang melintas di Jalan Raya Siliwangi, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Kamis (21/1/2021).

Pembagian masker dilakukan petugas gabungan TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, Puskesmas dan instansi terkait lainnya.

Komandan Koramil 2202 Palabuhanratu, Kapten Inf Budi Hadi Priyadi mengatakan, pembagian masker tersebut salah satu upaya penyadaran masyarakat akan pentingnya penerapan protokol kesehatan, khususnya di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Kita melanjutkan kegiatan sesuai dengan imbauan dari pemerintah. Kita dari TNI-Polri, Pemda dan elemen masyarakat lainnya mendirikan posko terpadu. Ini merupakan tanggung jawab bersama menekan hingga Palabuhanratu ini nol atau zero, tidak terpapar Covid-19," kata Budi, usai giat.

BACA JUGA: PPKM di Kabupaten Sukabumi, 223 Kendaraan Diminta Putar Balik

Budi menjelaskan, dalam kesempatan itu dibagikan kurang lebih 400 masker, namun rupanya masker masih banyak tersisa. Menurutnya, hal itu cerminan masyarakat yang semakin hari semakin sadar akan pentingnya penggunaan masker saat beraktivitas di luar rumah.

"Kita lihat masyarakat mulai sadar. Kenapa kita bilang masyarakat mulai sadar, dari 400 masker yang kita bagikan, biasanya dalam waktu kurang 30 menit sudah habis. Tadi lebih dari 45 menit masih tersisa. Itu tandanya masyarakat Palabuhanratu sudah mulai sadar. Apalagi dengan sering kita melakukan operasi seperti ini, masyarakat lebih sadar lagi," pungkasnya.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 3M (memakai masker, menJaga Jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI