Sukabumi Update

Mancing di Cikepuh, Warga Surade Sukabumi Tenggelam

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pemancing bernama Diki (26 tahun) dilaporkan hilang tenggelam di Pantai Batubelah Cikepuh, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Selasa (16/2/2021).

Balawista Ciemas, Mohammad Piat Supriatna mengatakan, korban merupakan warga Kampung Bedeng RT 02/01 Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi.

"Kejadiannya jam 12 siang. Informasi yang kami terima, korban saat itu sedang mancing di Pantai Batubelah bersama temannya di pinggir pantai di atas batu karang," kata Piat saat dihubungi sukabumiupdate.com, Selasa malam. 

Baca Juga :

"Sebelum kejadian, korban beberapa kali dapat strike, tapi terakhir kailnya nyangkut di batu karang. Kemudian korban turun, dihantam ombak hingga hanyut. Sampai saat ini belum ditemukan," jelasnya. 

Sementara itu anggota Rapi Lokal 08 Sukabumi, Ade Suryana yang sedang berada di lokasi menyebut upaya pencarian sedang dilakukan. "Ada keluarganya, BPBD dan Balawista. Camat Ciemas dan Kapolsek Ciemas akan segera ke lokasi," tandasnya.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI