Sukabumi Update

Dua Wisatawan Tenggelam di Leuwi Kenit Sukabumi, Satu Hilang

SUKABUMIUPDATE.com - Dua orang wisatawan tenggelam saat berenang di wisata alam Leuwi Kenit aliran Sungai Cikarang, Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat, Minggu, 4 April 2021.

Menurut informasi, dari dua wisatawan yang tenggelam, satu di antaranya hilang dan masih dicari keberadaannya. Wisatawan tersebut adalah Saepul Ajis (22 tahun) warga Jalan Dwikora RT 06/03 Kelurahan Warudoyong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

Baca Juga :

"Berdasarkan keterangan saksi, ada dua korban, namun yang satu diselamatkan oleh warga," kata perangkat Desa Pasirpanjang, Sunandar Kodzot kepada sukabumiupdate.com.

"Diperkirakan ada lima atau enam orang yang datang menggunakan mobil, berwisata ke Leuwi Kenit sekitar pukul 11.00 WIB. Korban berenang dengan temannya di Leuwi Kenit tanpa menggunakan peralatan keamanan. Korban diduga tidak bisa berenang," lanjut Sunandar.

photoWisatawan tenggelam saat berenang di wisata alam Leuwi Kenit aliran Sungai Cikarang, Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat, Minggu, 4 April 2021. - (SU/Ragil Gilang)</span

Kepala Desa Pasirpanjang, Mamat Slamat, membenarkan kejadian tersebut. Ia menyebut, wisatawan datang tanpa pengawalan dari petugas di lokasi wisata Leuwi Kenit.

"Ya, ada satu pengunjung yang tenggelam di Leuwi Kenit. Mereka datang tanpa adanya konfirmasi kepada pihak pengelola. Saat ini masih dalam proses pencarian," singkat Mamat.

Editor : Herlan Heryadie

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI