Sukabumi Update

Leher Ditusuk Pisau, Polisi Ringkus Pelaku Pengeroyokan Alumni SMK di Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Dalam waktu kurang dari 24 jam, Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Sukabumi Kota mengamankan empat terduga pelaku pengeroyokan AI (20 tahun) yang meninggal dunia usai dianiaya di Jalan Lingkar Selatan, Minggu, 9 Mei 2021.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Sukabumi Kota Ajun Komisaris Polisi Cepi Hermawan mengatakan keempat terduga pelaku masing-masing berinisial AM (23 tahun), RA (23 tahun), EG (21 tahun), dan DM (23 tahun).

"Kita masih melakukan pengembangan untuk mencari pelaku-pelaku yang lainnya. Pelaku utama yang mengakibatkan korban meninggal dunia sudah kita tangkap. Yaitu AM," kata Cepi kepada awak media, Senin, 10 Mei 2021.

Masih kata Cepi, berdasarkan hasil visum, korban mendapat luka tusukan senjata tajam di kaki, lutut, tangan, dan leher. Dari hasil pemeriksaan korban meninggal dunia akibat kehabisan darah.

photoKepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Sukabumi Kota Ajun Komisaris Polisi Cepi Hermawan - (Sukabumiupdate.com/Riza)

Baca Juga :

"Sampai saat ini kita masih mencari barang bukti senjata tajam yang digunakan pelaku utama untuk menghabisi nyawa korban. Diduga sejenis pisau. Jadi pada saat itu BB-nya langsung dibuang oleh pelaku utama. Sementara pelaku yang lainnya hanya menggunakan tangan kosong," imbuh Cepi.

Diberitakan sebelumnya, korban merupakan seorang alumni Sekolah Menengah Kejuruan atau SMK swasta di Kota Sukabumi. Peristiwa tragis yang dialami korban itu terjadi di Jalan Lingkar Selatan, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi usai berbagi takjil.

Dari keterangan yang dihimpun, korban bersama temannya sesama alumni sebelumnya ikut dalam kegiatan berbagi takjil di daerah Cibaraja, Kabupaten Sukabumi.

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI