Sukabumi Update

Mau Melamar Pekerjaan? Simak Dulu, Ini Tips dari Universitas Nusa Putra

SUKABUMIUPDATE.com - Dalam meningkatkan skill mahasiswa dan bekal sebelum melamar pekerjaan, Universitas Nusa Putra mengadakan webinar ‘Cara Menjadi Pemenang di Mata HRD’. Kegiatan yang dilaksanakan pada 31 mei 2021 via zoom itu merupakan kerja sama antara IEEE Student Branch Nusa Putra University, QuBisa, dan Kormo Jobs (Google). 

Acara dibuka dengan welcome speech Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Universitas Nusa Putra, Bapak Muhamad Muslih dan Dodi Sopandita sebagai mahasiswa terbaik Teknik Elektro Universitas Nusa Putra yang sampai saat ini sudah 4 kali naik jenjang karir di salah satu perusahaan terkemuka di Indonesia. 

Baca Juga :

Pembicara webinar Gatot Prihandoko Head of Employee Relations & Communication di PT Bank Danamon Indonesia Gatot Prihandoko, memaparkan dampak Pandemi Covid-19 terhadap ekonomi yang berimbas pada penerimaan calon pelamar kerja yang semakin ketat.

"Mahasiswa atau alumni yang sedang melakukan apply pekerjaan, harus siap akan keadaan ini. Selanjutnya transisi dari dunia kuliah ke dunia kerja, seperti harus bangun pagi dan berpakaian rapi, tidak ada titip absen, tidak ada uang bulanan dari orang tua, berkumpul dengan beragam orang dari budaya dan usia berbeda, waktu luang tinggal weekend, dan tidur siang terbatas," ujarnya

Tujuan pendidikan itu untuk mempertajam kecerdasan, memperkukuh kemauan serta memperhalus perasaan. Mempertajam kecerdasan bermaksud pada kemampuan pendidikan, keahlian, dan talent. 

"Untuk memperkukuh kemauan serta memperhalus perasaan maksudnya adalah kemauan berupa attitude, willingness, dan motivasi. Dalam sesi wawancara HRD, pelamar harus menjabarkan pendidikan, keahlian, talent, attitude, willingness, dan motivasi ini. Cerita cerita tersebut harus berhubungan, dapat dipercaya, dan dapat menginspirasi," tuturnya. 

HRD melihat lima hal untuk menjadi winner.

"Pertama, kemauan berupa integritas, etika, cerita apa adanya, menunjukkan kesopanan, penuh tata krama, dan mengakui ketidaktahuan. Kedua, kemampuan berupa penguasaan bidang. ketiga, kemauan berupa antusias dengan semangat luar biasa dan menginspirasi, menunjukkan optimis, realistis, dan mampu melihat peluang. kempat, kemauan yang berupa Harus bisa, selalu ingin berusaha dan mencoba, tidak kalah sebelum bertanding, dan mampu mencari cara-cara baru, kreatif, dan inovatif. Terakhir, kemauan yang tidak ada habisnya, maju terus pantang mundur, dari tidak mungkin menjadi mungkin," paparnya. 

Adapun dari Kesimpulannya adalah tunjukkan kemampuan dan kemauan. “Sehingga HRD bisa melihat kita sebagai winner," jelasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI