Sukabumi Update

Kecuali Cikakak, Satgas Temukan Kasus Corona di 8 Kecamatan Pesisir Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Sukabumi mencatat adanya penambahan tiga pasien terkonfirmasi positif Virus Corona. Ini terungkap dalam data Rabu, 2 Juni 2021. Data satgas menyebutkan dari 9 kecamatan di pesisir Sukabumi, hanya cikakak yang saat ini dalam posisi tidak ditemukan ada kasus baik suspek, kontak erat maupun terkonfirmasi positif corona. 

Pasien tersebut semuanya perempuan dengan usia 14, 24, dan 34 tahun. Mereka berasal dari Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, di mana dua di antaranya merupakan kontak erat dan masih satu keluarga (yang berusia 14 dan 34 tahun). Sementara satu lainnya memiliki riwayat perjalanan ke Bandung.

Dengan begitu, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sukabumi saat ini berjumlah 5.182. Rinciannya, 55 pasien masih menjalani isolasi mandiri, 85 isolasi di rumah sakit, 154 orang meninggal dunia, dan 4.888 lainnya telah dinyatakan sembuh.

Baca Juga :

Dalam peta sebaran yang dibagikan kepada awak media pada Rabu ini, tercatat beberapa kecamatan di pesisir Sukabumi memiliki kasus terkonfirmasi positif Covid-19 aktif. Antara lain Tegalbuleud (satu kasus), Surade (tiga kasus), Ciemas (dua kasus), Simpenan (enam kasus), Palabuhanratu (enam kasus), dan Cisolok (dua kasus). 

Kabupaten Sukabumi sendiri hingga saat ini mencatat total 418 kasus probable Covid-19. Rinciannya, 6 orang masih menjalani isolasi, 146 meninggal dunia, dan 266 lainnya dinyatakan telah selesai menjalani isolasi.

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI