SUKABUMIUPDATE.com - Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sukabumi bertambah 25 orang pada hari ini, Sabtu (5/6/2021). Dari 25 orang yang terpapar virus Corona itu, terdapat nakes kemudian orang yang melakukan perjalanan wisata.
Dengan tambahan tersebut, maka hingga kini jumlah positif Covid-19 di Kabupaten Sukabumi totalnya mencapai 5.221 orang dengan rincian 4.960 sembuh kemudian 57 orang menjalani isolasi di RS dan 48 menjalani isolasi mandiri lalu 156 meninggal dunia akibat corona.
Angka kematian menjadi 156 setelah seorang perempuan berusia 36 tahun asal Kecamatan Kebonpedes yang positif Corona meninggal dunia
Untuk kategori probable Covid-19 di kabupaten Sukabumi totalnya menjadi 432 orang, rinciannya 148 meninggal dunia, 14 isolasi dan 270 selesai isolasi.
Jumlah meninggal dunia pasien kategori probable Covid-19 ini menjadi 148 karena bertambah 2 pada hari ini.
Editor : Andri Somantri