SUKABUMIUPDATE.com - Ahmad Nur Huda, warga Blora Jawa Tengah minta bantuan untuk mencari ayahnya tinggal di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. 24 tahun berpisah, Ahmad hanya mengetahui ayahnya yang bernama Utay tinggal di Cikoneng Kecamatan Kalibunder Kabupaten Sukabumi.
Informasi ini disampaikan Ahmad ke redaksi sukabumiupdate.com, Selasa (8/6/2021) melalui pesan singkat. Ahmad bersama ibunya tinggal di Desa Gotputuk RT 1/RW 1 Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora.
"Maaf min saya mau mencari bapak saya yang bernama UTAY di Cikoneng Kecamatan Sukabumi. Saya tidak tau persis alamat lengkap RT/RW nya karena sudah terpisah hampir 24 tahun," jelas Ahmad.
Informasi tempat tinggal ayahnya di Kalibunder Sukabumi didapatkan Ahmad dan sang ibu. Ia juga menyertakan foto lawas ayahnya. "Saya butuh bantuan pembaca sukabumiupdate.com, minimal memberikan informasi buat kami tentang keberadaan dan kondisi ayah saya," sambungnya.
"Terima kasih atas perhatian dan bantuannya. Jika mengetahui tentang keberadaan bapak Utay, bisa berkomunikasi dengan saya di nomor 085819424012," pungkas Ahmad.
Redaksi sukabumiupdate.com, coba mencari tahu melalui Kepala Desa Kalibunder, Dede Adang Rustandi. Melalui pesan singkat Kades Kalibunder membenarkan ada nama kampung Cikoneng di wilayahnya.
"Tadi saya sudah minta cek ke aparatur wilayah. Ada yang bernama bapak Utay disana. Tapi apakah itu orang yang dimaksud atau bukan, silahkan mas Ahmadnya menghubungi kami di kantor desa Kalibunder," singkat Adang Rustandi.
Editor : Fitriansyah