Sukabumi Update

Dipakai Jualan Makanan, Kios Dua Lantai di Cibadak Sukabumi Dilalap Api

SUKABUMIUPDATE.com - Api melalap sebuah kios dua lantai yang digunakan untuk berjualan makanan di Jalan Suryakencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Minggu (20/6/2021). Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran yang terjadi pukul 09.30 WIB, sebab kios dalam keadaan kosong.

Tukang parkir, Asep mengatakan, api pertama kali terlihat di ruang tengah lantai bawah. "Saya lagi duduk di depan kios, tiba-tiba saya lihat didalam ruangan sudah ada api, saya langsung minta tolong sama warga lain," ujar Asep kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga :

Sementara itu, Wakil Komandan Posko Cibadak Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Sukabumi Dedi Mulyadi mengatakan, tiga mobil Damkar dari Posko Cibadak dikerahkan. Dengan tindakan cepat, Dedi menyatakan, api dapat dipadamkan pukul 10.30 WIB.

"Alhamdulillah karena lokasinya tidak jauh dari Posko, kita jadi bisa bertindak cepat," kata dia.

Dedi memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun untuk total kerugian ditaksir mencapai Rp 70 juta. "Kios dalam kondisi kosong jadi tidak ada korban, untuk kerugian kemungkinan hingga Rp 70 juta," tukasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI