SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran melanda rumah milik Jajat (68 tahun), seorang anggota hansip di Kampung Nyalindung, Desa Cikelat, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Selasa (6/7/2021).
Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut karena saat itu Jajat bersama cucunya sedang berada di kebun. "Sedang di kebun, tahu dari warga katanya rumah terbakar," ujar Jajat.
Jajat mengaku tidak tahu penyebab asal api, sebab saat kejadian rumah itu memang dalam keadaan kosong.
Sementara itu, Kepala Desa Cikelat Deni Agustian menyatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Kebakaran tersebut kata Deni menyebabkan uang tunai Rp 1 juta dan beras 50 kilogram serta pakaian ludes.
"Damkar tiba saat api sudah membakar habis rumah korban, karena lokasi [kebakaran] memang jauh. Alhamdulillah [api] tidak sampai merembet ke bangunan lain," kata Deni.
Editor : Andri Somantri