Sukabumi Update

Mahasiswa dan Dosen Universitas Nusa Putra Disuntik Vaksin

SUKABUMIUPDATE.com - Universitas Nusa Putra memberikan vaksinasi Covid-19 secara gratis kepada mahasiswa dan dosen. Kegiatan penyuntikan vaksin dosis pertama ini dilakukan dengan menggandeng Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi melalui Puskesmas Selajambe.

Adapun target vaksinasi tersebut sebanyak 400 orang mahasiswa berbagai jurusan dan dosen.

Baca Juga :

Student Creativity and Activity Unit (SCAU) Universitas Nusa Putra Gia Yosep Gunawan mengatakan, pihaknya hanya mendapatkan kuota 400 dosis vaksin dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi.

Gia mengatakan penyuntikan 400 mahasiswa dan dosen itu dibagi dua gelombang. 

"Hari ini gelombang ke dua dimana pada seminggu yang lalu ada 200 orang yang divaksin. Untuk sekarang 200 terdiri dari Dosen 40 orang, 360 mahasiswa, dan ini bertahap semoga kita mendapatkan kouta lagi," ujar Gia saat dihubungi sukabumiupdate.com, Jumat (9/7/2021).

Sementara Ketua BEM Universitas Nusa Putra Alda Dewi menjelaskan, vaksinasi atau imunisasi bertujuan untuk membuat sistem kekebalan tubuh dan mampu melawan saat terkena penyakit tersebut. 

Mahasiswa jurusan ilmu hukum itu berharap vaksinasi dapat menekan angka penyebaran virus corona sehingga semua sektor bisa berjalan normal seperti semula terutama sektor pendidikan.

Menurut dia, BEM Universitas Nusa Putra telah menyampaikan sosialisasi kepada mahasiswa mengenai vaksinasi.

"Kami dari BEM mengadakan kegiatan ini agar mahasiswa tidak merasa takut akan berita simpang siur mengenai vaksin. Dengan memberikan edukasi dan pemahaman melalui media sosial," pungkasnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI