SUKABUMIUPDATE.com - Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kembali terjadi di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota. Kali ini yang menjadi sasaran adalah motor Honda Beat Street bernomor polisi F 5261 OJ warna hitam milik Nenden seorang presenter Kompas TV.
Motor itu dicuri saat terparkir di depan Cafe Lain Hati, Jalan Raya Cibolang, Desa Cibatu, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Minggu (8/8/2021) malam.
Dari rekamanan CCTV, aksi pencurian dilakukan pada pukul 18.26 WIB oleh dua orang pelaku.
Dua pelaku itu datang dengan menggunakan motor dan langsung menghampiri motor korban. Tak butuh waktu lama, salah seorang pelaku berhasil membobol kunci motor tersebut dan langsung tancap gas.
Menurut Nenden, di body dan plat nomor terdapat stiker yang menjadi ciri motor tersebut. "Ada stiker Kompas TV dan IJTI di plat nomor dan body motor. Jika melihat tolong hentikan atau lapor polisi atau segera hubungi 082162600755," kata dia.
Peristiwa pencurian motor itu sudah dilaporkan Nenden ke Polsek Cisaat.
Editor : Andri Somantri