Sukabumi Update

Pantai Istana Presiden Citepus Sukabumi Dipenuhi Sampah, Polisi Lakukan Ini

SUKABUMIUPDATE.com - Jajaran Satuan Polisi Air Kepolisian Resor Sukabumi memunguti sampah yang berserakan di pantai Istana Presiden, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Selasa, 9 November 2021. Ini dilakukan menyambut HUT Pol Air ke-71 pada 1 Desember nanti.

Kepala Satuan Polisi Air Kepolisian Resor Sukabumi Ajun Komisaris Polisi Tri Andi Affandi mengatakan, kegiatan serupa juga dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia. Bersama warga sekitar dan nelayan, sejumlah anggota polisi tampak membersihkan sampah yang berserakan di bibir pantai.

"Ini dilakukan agar menarik banyak wisatawan untuk berkunjung. Kalau area wisata bersih dari sampah, para pedagang juga yang akan mendapat keuntungannya," kata dia.

photoPolisi dan warga membersihkan sampah di pantai Istana Presiden, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Selasa, 9 November 2021. - (Sukabumiupdate.com/Nandi)

Baca Juga :

Tak hanya saat akan memperingati HUT Pol Air tahun ini, AKP Tri Andi Affandi juga mengajak masyarakat menggiatkan bersih-bersih pantai demi terjaganya keindahan area wisata. "Menarik wisatawan lokal maupun luar untuk berkunjung ke pantai di Kabupaten Sukabumi," ungkap dia usai kegiatan dilakukan.

Dalam pantauan di lapangan, sampah yang terkumpul dan dibersihkan antara lain ranting kayu dan sisa makanan. Beberapa di antaranya ada yang dikubur, namun ada pula yang dikumpulkan untuk selanjutnya diangkut petugas kebersihan dan dibuang ke tempat pembuangan akhir.

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI