SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah atau Dispusipda Kota Sukabumi meraih penghargaan sebagai salah satu dinas terbaik tingkat kota dan kabupaten dalam ajang Peer Learning Meeting Nasional yang diadakan oleh Perpustakaan Nasional pada 1 hingga 2 Desember 2021.
Dispusipda Kota Sukabumi meraih penghargaan karena program transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial, yang dinilai diterapkan dengan baik di Kota Sukabumi.
Pada ajang yang sama, Perpustakaan Kelurahan Cisarua Kota Sukabumi meraih penghargaan sebagai salah satu perpustakaan tingkat desa dan kelurahan terbaik.
Pada kategori tersebut perpustakaan lainnya yang meraih penghargaan antara lain Perpustakaan Desa Bukit Harapan Kabupaten Batanghari dan Perpustakaan Desa Mandiangin Kabupaten Siak.
Sementara Ketua Perpustakaan Kelurahan Cisarua, Yusmeli, meraih penghargaan Honorable Mention, sebagai insan yang terus berjuang meningkatkan literasi dan keterampilan masyarakat melalui perpustakaan.
SUMBER: WEBSITE PEMKOT SUKABUMI
Editor : Oksa Bachtiar Camsyah