Sukabumi Update

RPH dan Divisi Pertanian FKDB Kerjasama Budidaya Pisang Cavendish di Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Regu Pengendali Hama (RPH) Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung melakukan survei ke lahan untuk budidaya pisang Cavendish FKDB di Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (14/1/2022).

RPH Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung diwakili Ketua Kemitraan Pisang Cavendish Untung Suharyono. Adapun dari FKDB, dihadiri Divisi Pertanian FKDB pusat dan perwakilan DPD FKDB Provinsi Lampung. 

Baca Juga :

Tujuan dilaksanakannya kemitraan budidaya pisang Cavendish ini diantaranya untuk menghidupkan lahan tidur untuk membangun ekosistem pertanian yang berkeadilan, meningkatkan taraf hidup ekonomi masyarakat dan mengoptimalkan kinerja Divisi Pertanian FKDB pusat.

Dilokasi, tim FKDB dan RPH bertemu dengan ketua kelompok tani, Yatman selaku petani penggarap budidaya pisang cavendish FKDB. Pisang tersebut direncanakan akan mulai ditanam pada bulan Februari 2022 mendatang di lahan seluas 3 hektar.

photoRegu Pengendali Hama (RPH) Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung melakukan survei ke lahan untuk budidaya Pisang Cavendish FKDB di Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (14/1/2022). - (Istimewa)</span

Selain itu, dilakukan juga rapat persiapan budidaya dan penandatanganan MoU budidaya pisang cavendish antara RPH dan Divisi Pertanian FKDB.

“Kami bersyukur dan berharap agar kesuksesan hasil kerja sama antara RPH dengan FKDB ini bisa dirasakan langsung oleh para petani dan masyarakat umumnya,” tutur Yatman.

Sementara itu, Ketua Umum FKDB, H. Ayep Zaki, S.E., M.M menyampaikan bahwa rencana budidaya pisang cavendish di Tenjojaya, Kabupaten Sukabumi, merupakan bukti kuat komitmen FKDB dalam meningkatkan produktivitas masyarakat khususnya di sektor pertanian melalui pola kemitraan. 

“MoU dengan RPH adalah langkah nyata FKDB dalam mengusung misi kesejahteraan dan kemakmuran” ucap Ayep Zaki

Hal serupa disampaikan oleh Ketua FKDB yang juga sebagai Ketua Divisi Pertanian FKDB, Hikmat Taufik.

“MoU dengan RPH ini adalah bentuk kerjasama antara organisasi kemasyarakatan yang mendambakan lahirnya ekosistem pertanian yang berkeadilan,” tambah Hikmat

Selanjutnya, Ketua Kemitraan Pisang Cavendish, Untung Suharyono memberikan tanggapan yang positif terkait kemitraan ini. Dia menyampaikan bahwa sinergi antara RPH dan FKDB Pusat melalui budidaya Pisang Cavendish merupakan langkah konkret dalam upaya mensejahterakan masyarakat. 

“Kami RPH sangat bersyukur bisa berkolaborasi dengan FKDB yang memiliki visi misi kesejahteraan dan kemakmuran bagi bangsa,” tutup Untung.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI