Sukabumi Update

Mantan TKW yang Sempat Dikurung Kini Dirawat di Phala Martha Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - WW (33 tahun), mantan TKW yang sempat dikurung dalam bangunan kayu karena depresi kini menjalani perawatan di BRSPDM Phala Martha Sukabumi. 

Camat Purabaya, Mulyadi menyatakan, WW dirawat di Phala Martha sejak 25 Januari 2022.  "Kondisinya membaik, sering ikut berbagai kegiatan,” kata Mulyadi kepada sukabumiupdate.com, Kamis (10/2/2022).

Baca Juga :

Menurut Mulyadi, WW dapat dirawat di tempat yang lebih layak setelah pihak kecamatan dan puskesmas terus menerus membujuk keluarga.

Sebab karena depresi dan kerap mengamuk, keluarganya lantas mengurung WW di dalam bangunan kayu yang dibangun di depan rumah orang tuanya di Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi. 

Selain itu, pihak keluarga enggan membawa Wiwin untuk berobat ke rumah sakit dan lebih memilih pengobatan alternatif. 

Setelah terus menerus dibujuk, keluarga WW pun luluh. "Pada akhirnya kami berhasil meyakinkan pihak keluarga untuk dirawat di RS dr. H. Marzoeki Mahdi, Bogor sejak 5 Januari dan langsung dibawa ke Phala Martha," jelas Mulyadi.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI