Sukabumi Update

Perasaan Orang-orang Beruntung di Sukabumi, Kendaraan Dicuri Tapi Ketemu Lagi

SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah warga Kabupaten Sukabumi Jawa Barat tidak menyangka kendaran miliknya yang telah lama hilang bisa kembali. Kendaraan tersebut ditemukan setelah kepolisian berhasil meringkus sejumlah sindikat pencurian kendaraan bermotor bersama barang bukti kejahatan.

Dalam beberapa hari terakhir, Polres Sukabumi terus mengembalikan kendaraan-kendaraan hasil curian tersebut kepada pemiliknya. Salah satunya beruntung adalah Siti Maulida Nurfadilah, warga Kampung Durade Wetan, RT 2/1, Kelurahan/Kecamatan Surade.

Saat serah terima tersebut, Siti mengaku senang dan tidak menyangka motor beat hitam yang telah lama hilang bisa kembali. Saat Siti Maulida tiada henti hentinya mengungkapkan rasa syukur.

Hal itu diungkapkan Siti Maulida saat menerima penyerahan motornya di Polres Sukabumi, jalan jendral sudirman, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu pada Senin (7/02/2022). Menurutnya motor itu hilang dicuri sesaat sedang berbelanja di salah satu minimarket di Kecamatan Surade.

"Udah lama, waktu itu belanja sama saudara, motor pun di kunci, lama saya di dalam belanja, liat keluar motor sudah gak ada," ujarnya kepada awak media.

"Saya langsung minta ke kasir untuk melihat rekaman CCTV, dilihat prosesnya pencuri itu, sekitar 2 menit langsung dibawa motor sama pencuri," sambungnya. 

"Terima kasih kepada Polres Sukabumi," tegas Siti.

photoSiti Maulida Nurfadilah, warga Kampung Durade Wetan, RT 2/1, Kelurahan/Kecamatan Surade - (istimewa)</span

Hal yang tidak jauh beda diungkapkan oleh Agus (40 tahun) warga Parungkuda Kabupaten Sukabumi. Hari ini ia datang ke Polres Sukabumi untuk mengambil mobilnya yang hilang sekitar 5 bulan lalu kembali ditemukan dalam kondisi utuh.

"Saya dipanggil untuk klarifikasi atas ditemukannya mobil ini," ucapnya.

Baca Juga :

Menurut Agus, sudah 5 bulan mobil pick up nya hilang. Ia sudah pasrah dan tidak pernah bermimpi mobil itu akan kembali ditemukan.

"Biasanya mobil sudah hilang dicuri sulit kembali karena infonya dibawa jauh dari lokasi pencurian. Alhamdulillah berkat koordinasi yang baik jajaran Polres Sukabumi, mobil ini bisa kembali. Ketemunya di Bogor," tandasnya.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI