Sukabumi Update

Polres Sukabumi Ungkap Motif dan Kronologi Oknum PNS Polri Penghadang Ambulans

SUKABUMIUPDATE.com - Polres Sukabumi mengumpulkan informasi pasca insiden penghadangan ambulans di Jalan Raya Cikembar, pada Rabu 21 April 2022, yang video rekamannya viral. Polisi membenarkan pelaku penghadangan adalah salah satu PNS yang berdinas di Polres Sukabumi, bernama Sudirman.

Kapolres Sukabumi, AKBP Dedy Darmawansyah melalui Kasi Humas, Ipda Aah menjelaskan bahwa pelaku saat itu hendak keluar dari minimarket menggunakan kendaraan roda 4. Kondisi lalu lintas saat itu tengah macet akibat situasi bubar pekerja pabrik di kawasan industri Cikembar.

Saat tengah berupaya masuk ke jalur yang padat, datang ambulans RSUD Jampang Kulon dari arah Cikembang menuju Sukabumi. Kemudian Sudirman coba mengecek apakah benar ambulans tersebut tengah membawa pasien.

"Pada saat yang bersangkutan hendak keluar dari toko tiba tiba mobil ambulans dengan sirine masuk melewati kemacetan. Oleh Dirman (Sudirman) ambulans tersebut diberhentikan untuk di cek isi di dalamnya," jelas Aah pada sukabumiupdate.com, Kamis (21/4/2022)

Setelah melakukan pengecekan terhadap ambulans lanjut Aah, Dirman langsung kembali ke mobilnya dan mempersilahkan ambulans tersebut untuk melanjutkan perjalanan

"Setelah mendapat kepastian ambulans benar sedang membawa pasien, Dirman mempersilahkan mobil ambulance tersebut melanjutkan perjalanannya. Dirman kembali ke mobilnya dan memberi jalan mobil ambulance tersebut untuk menuju ke RS," sambungnya.

Baca Juga :

Aah juga memastikan dalam kejadian itu tidak terjadi argumen yang kasar atau pemukulan, Dirman hanya ingin memastikan isi dalam ambulans saja, karena situasi saat itu tengah macet.

Mengenai pemeriksaan Dirman terkait kejadian tersebut, Aah menyatakan sudah dilakukan.

“Kalau pemeriksaan awal secara internal terhadap yang bersangkutan sudah dilakukan sejak tadi malam makanya ada permintaan permohonan maaf dan klarifikasi dari yang bersangkutan,” ujar Aah.

Selain penjelasan dari Polres Sukabumi. Dirman pelaku penghadangan juga minta maaf atas insiden tersebut dan memberikan klarifikasi melalui rekaman video. Menurutnya Dirman kejadian ini bukan secara sengaja, melainkan hanya ingin memastikan isi ambulans.

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, mohon maaf kepada sopir ambulans yang sempat terhenti tadi, tidak ada hal-hal lain tadi sempat terganggu dalam perjalanan. Juga kepada keluarga saya mohon maaf tadi terganggu dalam perjalanan dan mohon maaf yang sebesar-besarnya," ungkap Dirman dalam rekaman video yang juga beredar cepat di media sosial sejak Kamis dinihari tadi.

REPORTER: CRP 3 (SOLEH)

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI