Sukabumi Update

Pemkab Sukabumi Telaah Masalah Pemicu Perusakan Pos Retribusi Wisata Ujunggenteng

SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri mengatakan kejadian perusakan pos retribusi wisata Ujunggenteng sudah ditindaklanjuti oleh pihak berwenangan.

Iyos menegaskan, pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi akan melakukan evaluasi dan menelaah pemicu kejadian tersebut.

Baca Juga :

"Sudah ditindak lanjuti dengan yang berwenang dan Insya Allah tuntas dalam waktu dekat," ujar Iyos usai menghadiri menghadiri latihan menembak senjata berat (latbakjatrat) terpadu yang dilaksanakan Pussenarmed Kodiklatad di daerah Ujunggenteng, Jumat (13/5/2022).

"Kita akan evaluasi kenapa terjadi itu, karena mungkin ada sesuatu yang salah atau miss komunikasi. Kita akan telaah sejauh mana permasalahanya," ujar Iyos.

Perusakan pos retribusi wisata Ujunggenteng terjadi pada Rabu, 11 Mei 2022. Aksi tersebut ditengarai kekesalan warga karena banyaknya sampah di pantai Ujunggenteng, mengingat pantai tersebut ramai dikunjungi wisatawan saat libur lebaran. 

Sedangkan wisatawan yang datang ke pantai tersebut membayar uang Retribusi yang dikelola pemerintah. Selain dirusak, warga pun datang membawa sampah dari pantai dan menumpahkannya di pos tersebut.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI