SUKABUMIUPDATE.com - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cicurug Kabupaten Sukabumi menggelar rapat pleno terbuka daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa barat tahun 2018, di aula UDKP Kecamatan Cicurug, Kamis(8/3/2018).
Ketua PPK Kecamatan Cicurug, Mamay Wirsita mengatakan, hasil pemutahiran data pemilih sementara sesuai hasil Coklit dari 12 desa dan 1 kelurahan diantaranya DPS Desa Bangbayang dengan jumlah 4.342 terdiri dari laki-laki sebanyak 2.181 dan 2.161 perempuan.
BACA JUGA: Simak! Inilah Rekapitulasi Pemilih Hasil Pemutakhiran di Kecamatan Waluran Sukabumi
"Kemudian desa Benda sebanyak 12.660 terdiri 6.343 laki-laki dan 6.317 perempuan. Sedangkan desa Caringin ada 3.878 terdiri dari 2.004 laki-laki dan 1.874 perempuan dan desa Cisaat terdapat 7.035 terdiri 3.580 dan 3.455 perempuan," terangnya.
Selanjutnya, kata Mamay, DPS desa Kutajaya sebanyak 12.895 terdiri dari laki-laki 6.643 dan perempuan 6.252. Adapun desa Mekarsari jumlahnya 6.902 terdiri laki-laki 3.477 dan 3.425 perempuan.
Desa Nanggerang berjumlah 4.284 terdiri dari laki-laki 2.251 perempuan 2.033. Desa Nyangkowek sebanyak 4.740 terdiri dari laki-laki 2.340 perempuan 2.400. Desa Pasawahan 7.003 terdiri dari laki-laki 3.541 perempuan 3.462. Desa Purwasari sebanyak 6.851 terdiri dari laki-laki 3.452 perempuan 3.399.
BACA JUGA: PPS Desa Nanggerang Sukabumi Gelar Pleno, PPDP dapat Kado
Desa Tenjoayu sebanyak 6.062 terdiri laki-laki 3.032 dan 3.030 perempuan. Lalu, desa Tenjolaya sebanyak 4.536 terdiri laki-laki 2.361 dan 2.175 perempuan.
Terakhir lanjut Mamay, Kelurahan Cicurug sebanyak 7.602 terdiri laki-laki 3.802 dan perempuan 3.800 daftar pemilih sementara.
"Dari jumlah 12 Desa dan 1 Kelurahan sesuai hasil coklit daftar pemilih sementara(DPS) Berjumlah 88.790," pungkasnya.
Editor : Andri Somantri