Sukabumi Update

Pakai Medsos, Strategi Pudji Kenalkan Diri kepada Masyarakat Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Calon Legislatif (Caleg) Partai Nasional Demokrat (NasDem), Pudji Hartanto, menilai masih banyak masyarakat Sukabumi yang belum memahami politik bahkan tak tahu tentang tata cara pencoblosan. 

Maka dari itu, Pudji bersama tim pemenangan NasDem turun ke tengah masyarakat untuk memberikan edukasi politik terhadap masyarakat di wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi.

"Kita akan ada program nanti door to door langsung ke masyarakat, kita berikan pemahaman tentang pemilu itu seperti apa dan bagaimana cara mencoblos kertas suara misalnya. Karena kenyataannya, masih banyak masyarakat yang belum mengerti dan tahu tentang ini," ujar Pudji dalam pertemuan dengan para caleg partai NasDem wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi, di posko pemenangan Pudji Hartanto, Jalan Ahmad Yani, Kota Sukabumi, Rabu (30/1/2019).

BACA JUGA: Pudji: Indonesia Akan Lebih Maju di Bawah Kepemimpinan Jokowi Ma’ruf

Ketika memberikan pemahaman politik kepada masyarakat, Pudji menggunakan strategi komunikasi sosial. Dengan demikian, tidak hanya melakukan pendekatan atau komunikasi langsung kepada masyarakat saja. Tapi dengan memanfaatkan kekuatan internet dan media sosial (medsos).

"Masyarakat sekarang cenderung lebih banyak mendapatkan informasi dari internet atau media sosial, hal ini yang saya tonjolkan juga guna memberikan pemahaman dan edukasi politik kepada masyarakat," ungkapnya.

Strategi tersebut, kata Pudji, untuk mengenalkan diri kepada masyarakat tanpa melakukan pelanggaran pemilu atau istilah lainnya curi start kampanye.

"Saya datang ke masyarakat tanpa pakai baju seragam partai, tanpa bawa alat peraga kampanye (APK), itu saya lakukan untuk sosialisasi dan pengenalan atas nama diri saya pribadi dulu kepada masyarakat, dengan kata lain, tak kenal maka tak sayang," pungkasnya.

Editor : Mulvi

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI