Sukabumi Update

Hebat! Gerindra Borong Tiga Kursi dari Dapil 3 Kabupaten Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com  - Partai Gerindra mendominasi perolehan suara di Daerah Pemilihan 3 Kabupaten Sukabumi yang meliputi Kecamatan Cikembar, Cicantayan, Caringin, Nagrak, Cibadak, dan Cikidang. Berdasarkan data yang diolah dari model DA.1 Kabupaten, Partai Gerindra mendapat tiga kursi dari dapil ini.

BACA JUGA: Intip 9 Caleg Terpilih Dapil 2 Kabupaten Sukabumi, Benarkah Golkar Masih Dua Kursi?

Partai Gerindra memperoleh suara paling banyak, lebih dari 60,6 ribu suara (26,7 persen). Tiga caleg Gerindra yang lolos ke Jajaway yakni Hera Iskandar, Siti Himiati Fauziah, dan satu petahana, Ade Dasep Zaenal Abidin.

Di urutan ke dua, ada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan perolehan suara sekira 28,7 ribu (12,7 persen). Caleg PDIP yang berpeluang lolos dari Dapil 3 adalah Elis Ernawati.

Kemudian dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), ada nama petahana M Sodikin yang kembali melenggang. PKS memperoleh suara sebanyak 26,6 ribu (11,7 persen).

BACA JUGA: Ini Dia! 8 Caleg Dapil 1 Kabupaten Sukabumi yang Melenggang ke Jajaway

Partai Golkar, Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) juga sama-sama memperoleh satu kursi. Golkar memperoleh lebih dari 25,4 ribu suara (11,2 persen), Demokrat 18 ribu suara (7,9 persen), PAN 16,8 ribu suara (7,4 persen), dan PKB 12,5 ribu (5,5 persen).

Raihan suara dari empat partai ini mengantarkan nama-nama baru untuk duduk di DPRD Kabupaten Sukabumi. Dari Partai Golkar, terdapat nama Silvie Gustiana Derin. Kemudian Agung Nugraha dari Demokrat, Jalil Abdilah dari PAN, dan Dadan Hasanudin dari PKB.

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI