Sukabumi Update

Daftar Caleg Terpilih Dapil 2 Kota Sukabumi, Empat Partai Raih Dua Kursi

SUKABUMIUPDATE.com - Rekapitulasi suara di tiga kecamatan di Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Kota Sukabumi tuntas. Berdasarkan data yang diolah dari model DA.1 DPRD Kab/Kota, sebanyak empat partai diperkirakan akan memperoleh masing-masing dua kursi.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) unggul dalam perolehan suara di dapil ini. Total raihan suaranya mencapai lebih dari 11,3 ribu (17,3 persen). Dua nama yang berpeluang lolos ke DPRD Kota Sukabumi dari PKS adalah Wawan Juanda dan Dini Bayu Subagyo. Masing-masing caleg tersebut memperoleh suara 1.913 dan 1.615.

BACA JUGA: Ada yang Kenal? Ini Perkiraan 10 Caleg Terpilih dari Dapil 4 Kabupaten Sukabumi

Peringkat suara terbanyak ke dua ditempati Partai Demokrat dengan raihan suara lebih dari 10,9 ribu (16,8 persen). Dua caleg Demokrat yang diperkirakan akan lolos adalah Neng Wulan Trisnawati dan Tejo Sulaksono.

Partai Gerindra dan Golkar juga berpeluang mendapat dua kursi dari Dapil 2. Dua partai ini masing-masing menempati urutan ke tiga dan empat dalam perolehan suara terbanyak masing-masing meraih lebih dari 8,1 ribu (12,4 persen), serta 7,5 ribu (11,5 persen).

BACA JUGA: Intip 9 Caleg Terpilih Dapil 2 Kabupaten Sukabumi, Benarkah Golkar Masih Dua Kursi?

Dari Gerindra, ada nama Rionel Andyta Layendra dan Olih Solihin. Sementara partai berlambang pohon beringin berpeluang mengantarkan Ketua DPD Golkar Kota Sukabumi, Jona Arizona, dan nama lama, Priatman Maman.

BACA JUGA: Tujuh Partai Berbagi Kursi! Ini Caleg Dapil 5 Kabupaten Sukabumi yang Lolos ke Jajaway

Empat kursi tersisa diperkirakan menjadi jatah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Amanat Nasional (PAN), dan Nasional Demokrat (NasDem). PDIP memperoleh suara lebih dari 6,8 ribu (10,4 persen), PPP 5,5 ribu (8,5 persen), PAN 4,8 ribu (7,4 persen), dan NasDem 2,7 ribu (4,1 persen).

Dari PDIP ada nama Dindin Supriadin Norow, Lesiana dari PPP, Fatimah dari PAN, dan Bambang Herawanto dari NasDem.

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI