Sukabumi Update

Ada Sukmawijaya, Foto Ini Tunjukkan Kekuatan Marwan Iyos di Pilkada Sukabumi?

SUKABUMIUPDATE.com – Arah politik Partai Golkar, Demokrat dan PKS (Partai Keadilan Sejahtera) untuk berkoalisi di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2020 semakin terang. Hari ini beredar foto pertemuan para petinggi ketiga partai ini, di rumah salah seorang tokoh masyarakat Sukabumi, di kawasan Cisaat Kabupaten Sukabumi.

Dalam pertemuan tersebut juga hadir mantan Bupati Sukabumi, Sukmawijaya (tokoh PKS) bersama Marwan Hamami dan Iyos Somantri, Bupati dan Sekretaris Daerah saat ini yang santer disebut akan duet di pilkada 2020. Dalam foto juga hadir Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi Yusuf Maulana, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi Hendar Darsono, dan jajaran pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi, ada Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali.

BACA JUGA: PAN Balik Kanan dan MH Pilih Pejabat di Pilkada Sukabumi, Ini Kata Pengamat Politik

Kepada sukabumiupdate.com melalui sambungan telpon, Budi Azhar Mutawali membenarkan foto tersebut, terjadi pertemuan tiga partai bersama dua tokoh yang akan diusung (Marwan-Iyos), termasuk hadir mantan Bupati Sukabumi, Sukmawijaya. "Lokasinya bukan di PKS, bukan di tempat Golkar atau Demokrat. Kami bersilahturahmi halal bihalal, diundang oleh tuan rumah,” ucap Budi kepada sukabumiupdate.com yang dalam sesi foto bersama tersebut menggunakan batik kuning.

Budi menambahkan bahwa foto tersebut bisa diartikan sebagai langkah silahturahmi politik ketiga partai menuju Pilkada 2020. "Dari kemarin kan semua berasumsi, Pak Bupati ini cocok dengan ini dan itu, tapi belum ada keputusan dengan siapa. Momen foto itu banyak artinya,” jelasnya.

Ia menegaskan hingga saat ini mesin partai golkar Kabupaten Sukabumi masih menunggu keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP). “Yang menentukan itu nanti DPP, kita sedang menunggu, sampai hari ini SK (surat keputusan) koalisi dan pasangan belum turun," jelas Budi.

BACA JUGA: Ini Lima Bakal Calon Pendamping MH di Pilkada Sukabumi? Apa Kata Iman?

Budi menuturkan Golkar terus membangun komunikasi politik dengan siapapun. "Kalau komunikasi terus dilakukan dengan siapapun. Hari ini kita bertemu di tempat yang sama diundang di rumahnya Pak Haji Aos. Semua dalam kapasitas undangan, dan sebetulnya yang hadir juga banyak yang lain," tutur Budi.

Dihubungi terpisah, Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi Yusuf Maulana atau akrab disapa Haji Aka juga mengomentari pertemuan tersebut sebagai silaturahmi politik. "Silaturahmi, makan, ngobrol-ngobrol. Silahkan menafsirkan? masih sah-sah saja,” singkatnya.

PKS juga masih menunggu finalisasi dari penjaringan figur yang dilakukan untuk Pilkada Kabupaten Sukabumi tahun 2020. Redaksi sukabumiupdate.com, masih berusaha menghubungi Hendar Darsono Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi, dan mantan Bupati Sukabumi dua periode Sukmawijaya yang hadir dalam pertemuan tersebut.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI