Sukabumi Update

4.700 Personel Gabungan Amankan Pilkada Kabupaten Sukabumi, Medsos Dipantau

SUKABUMIUPDATE.com - Personel gabungan disiapkan untuk pelaksanaan pengamanan Pilkada Kabupaten Sukabumi yang akan digelar 9 Desember 2020 nanti.

Kapolres Sukabumi AKBP M. Lukman Syarif menyatakan sebanyak 4.700 pesonel yang nanti diterjunkan. Personil gabungan itu, kata Lukman terdiri dari TNI dan Polri. 

BACA JUGA: Ada 456 Pelanggaran Netralitas PNS, KASN: Ini Alarm Pilkada 2020

Kapolres mengaku sampai saat ini jajaran kepolisian terus memetakan wilayah-wilayah yang rawan terjadi konflik. Tidak hanya terkembangan situasi politik dilapangan saja, medsos juga terus dipantaunya.

"Situasi politik terus dipantau, perkiraan intelejen juga kita terus pantau, perkembangan dinamika juga terus kita pantau karena yang namanya situasi kamtibmas itu akan ada dinamikanya. Artinya berubah-ubah, tidak tetap," jelasnya seusai deklarasi Pilkada damai di objek wisata Pantai Citepus tepatnya di ruang terbuka hijau balai Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Minggu (16/8/2020).

BACA JUGA: KPU Izinkan Kampanye Terbuka Pilkada 2020, Asalkan...

"Saya rasa dengan adanya deklarasi Pilkada damai tadi, tidak ada hal yang gambaran seperti ramai di media sosial. Kita saksikan bersama seluruh ketua parpol yang ada tadi melaksanakan deklarasi bertemu dengan baik, akrab damai tidak ada permasalahan sedikitpun," sambungnya.

Menurut dia pelaksanaan Pilkada pada tahun 2020 berbeda dengan tahun tahun sebelumnya, dimana dilaksanakan ditengah Pandemi corona atau Covid-19. Untuk itu dirinya meminta pada pelaksaannya nanti petugas dan masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan.

BACA JUGA: Kemendagri Dorong Kepala Daerah Realisasikan Dana Pilkada 2020

"Adanya pandemi corona atau Covid-19 ini tentunya kita melaksanakan pengamanan berbeda dengan tahun tahun sebelumnya. Tentunya kita mengedepankan protokol kesehatan, sudah kita rapatkan berulang-ulang dengan KPU, Bawaslu, pemerintahan, Dandim 0622," terangnya.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI