Sukabumi Update

Manisnya Buka Puasa dengan Rogan Soup, Perempuan Ini Bolak Balik Sukabumi Cianjur

SUKABUMIUPDATE.com - Rogan Soup beberapa tahun belakangan ini jadi kudapan khas ramadhan yang banyak di jual di Sukabumi. Demi usahanya, perempuan Sukabumi ini rela bolak balik ke Cianjur untuk mendapatkan Rogan Soup langsung dari pembuatnya.

Sejak tahun 2020, Gita Restu jualan kuliner manis ini di Jalan Sudirman Kelurahan Benteng Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi, tepatnya Depan Toko Bolu Amor. Menggunakan mobil, ia menjajakan panganan manis berbahan utama roti tawar dan dawegan atau kelapa muda ini.

"Saya hanya reseller sejak 2020. Awalnya coba-coba, ternyata banyak yang suka dan banyak juga yang titip ke saya. Jadi kita tekuni sampai sekarang," ungkapnya kepada sukabumiupdate.com, Minggu (25/4/2021).

Tiap hari ia bolak balik ke Cianjur hanya untuk mendapatkan Rogan Soup. "Saya jual satu porsinya Rp 18.000 sehari bisa terjual 200 porsi," kata Gita.

Baca Juga :

Saat dagangan laris ia bisa mengantongi penghasilan bersih hingga RP 700 ribu rupiah.  Gita menjelaskan Rogan Soup yang dijual masih menggunakan bahan-bahan aslinya, mulai dari roti tawar, daging kelapa muda, kolang-kaling dan kacang hijau.

"Semua bahan tersebut ditata, kemudian diberi kuah santan dan susu. untuk menambah aroma dan citarasa yang khas, Rogan Soup diberi beberapa lembar daun pandan lalu dibungkus pakai daun pisang dan terakhir dikukus selama satu jam. Siap disantap," pungkasnya.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI