Sukabumi Update

Mau Berlangganan Internet PLN? Begini Cara Daftarnya

SUKABUMIUPDATE.com - PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PT Indonesia Comnets Plus (Icon+) baru saja meluncurkan Iconnet. Produk layanan internet kabel atau broadband berbasis jaringan fiber optik.

Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini mengatakan Iconnet dapat menjadi market share fixed broadband internet terbesar di Indonesia. Selain itu, dengan adanya Iconnet, PLN berupaya memberikan solusi konektivitas berupa komunikasi data yang menghubungkan lokasi pelanggan di berbagai wilayah Indonesia.

"PLN sebagai BUMN yang menyediakan energi listrik bertanggung jawab menerangi seluruh Nusantara, kini kami terpanggil untuk ikut berkontribusi menerangi seluruh negeri dengan akses informasi yang cepat melalui penyediaan internet," kata Zulkifli dilansir Tempo dari Antara, Rabu 2 Juni 2021.

Dengan biaya berlangganan mulai dari Rp 185 ribu per bulan, masyarakat bisa berlangganan paket internet dengan kuota tak terbatas.

Baca Juga :

Lantas, bagaimana cara berlangganan internet PLN ini?

Dikutip dari situs iconnet.co.id, yang pertama calon pelanggan harus memastikan terlebih dahulu lokasi yang didaftarkan untuk dipasang layanan Iconnet termasuk ke dalam wilayah coverage (cakupan) jaringan Iconnet. Kemudian apabila lokasi tersebut masuk coverage jaringan Iconnet, calon pelanggan dapat melakukan pendaftaran secara mandiri melalui website www.iconnet.id atau melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh secara gratis di Google Play Store dan Apple App Store. 

Setelah melakukan pendaftaran, maka calon pelanggan akan mendapatkan email konfirmasi pendaftaran yang berisi petunjuk pembayaran dan biaya pemasangan baru Iconnet. Setelah calon pelanggan melakukan pembayaran, maka petugas akan melakukan aktivasi layanan Iconnet di lokasi yang didaftarkan. Setelah proses aktivasi oleh petugas, maka layanan Iconnet dapat langsung digunakan.

Kemudian bagaimana cara melakukan pengecekan coverage jaringan Iconnet?

Pengecekan coverage jaringan Iconnet dapat dilakukan melalui website www.iconnet.id atau melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh secara gratis di Google Play Store dan Apple App Store.

Data apa saja yang diperlukan untuk mendaftar layanan Iconnet?

Calon pelanggan yang ingin mendaftar layanan Iconnet harus mempersiapkan data - data sebagai berikut: 1. KTP 2. Alamat lengkap lokasi pemasangan Iconnet 3. No ID Pelanggan PLN / Nomor Meter Listrik Prabayar di lokasi pemasangan ICONNET 4. Alamat e-mail 5. Nomor telepon / HP yang dapat dihubungi (diupayakan Nomor HP dengan fasilitas WhatsApp).

Terakhir, dimana saja kanal pembayaran pemasangan baru Iconnet?

Pembayaran pemasangan baru Iconnet dapat dilakukan melalui transfer ke nomor Virtual Accound Bank Mandiri, Alfamart, dan Indomaret sesuai kode pembayaran yang dikirimkan melalui email konfirmasi pendaftaran Iconnet.

Editor : Fitriansyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI