Sukabumi Update

Kota Sukabumi Bakal Gelar Operasi Pasar Minyak Goreng

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat akan menggelar operasi pasar murah minyak goreng di 11 kabupaten/kota selama 10 hingga 14 Januari 2022, salah satunya di Kota Sukabumi. Ada dua produsen yang akan menyuplai operasi ini.

"Untuk di Jawa Barat itu ada dua produsen minyak goreng yang satu di Bekasi dan satu lagi di DKI Jakarta. Kemampuan mereka untuk menyuplai operasi pasar murah di 11 kabupaten/kota," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Barat Moh Arifin Soedjayana, Senin, 10 Januari 2022, dikutip dari Antara via Tempo.

Ke-11 kabupaten/kota yang menggelar operasi pasar murah minyak goreng tersebut yakni Kota Bandung, Kota Bogor, Kota Bekasi, Kota Sukabumi, Kota Depok, Kota Cirebon, Kabupaten Bandung, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi.

Menurut dia, operasi pasar murah minyak goreng tersebut merupakan tindak lanjut perintah Presiden Joko Widodo pada Kementerian Perdagangan. Perintah ini kemudian dikomunikasikan kementerian pada produsen minyak goreng untuk membantu menggelar operasi pasar murah.

photoIlustrasi. - (Istimewa)

Arifin mengatakan dua perusahaan/produsen mengalokasikan 240 ribu botol minyak goreng kemasan satu liter. "Sehingga total hampir 240 ribu liter untuk Jawa Barat, dan itu akan dilakukan mulai Senin sekarang sampai akhir pekan nanti," tuturnya. Lokasi operasi pasar diserahkan kepada kabupaten/kota.

"Mayoritas operasi pasar digelar di kota yang menyumbang inflasi cukup besar, harga minyak goreng di operasi pasar ini dijual Rp 14 ribu per botol. Maksimal per orang itu dua liter, tapi disesuaikan dengan kondisi di lapangan," ucap dia. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sudah memulai operasi pasar minyak goreng saat meresmikan pasar Lembursitu di Kota Sukabumi akhir pekan lalu dengan penjualan 2.400 botol minyak goreng.

Terpisah, Kepala Seksi Perdagangan Dalam Negeri Diskumindag Kota Sukabumi Moh Rikfi mengatakan operasi pasar minyak goreng murah tersebut akan digelar di kawasan eks Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede. Namun, Rifki menyebut operasi belum dilakukan pada Senin ini di kedua pasar tersebut.

"Awalnya Pasar Lembursitu, tetapi Pasar Pelita (kawasan eks Pasar Pelita) dan Pasar Tipar Gede juga akan digelar. Untuknya waktunya belum ditentukan. Komoditinya hanya minyak goreng yang harganya Rp 14 per liter," kata Rifki. Alhasil, harga minyak goreng curah di kawasan eks Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede pada Senin ini masih Rp 19 ribu per liter.

Koleksi Video Lainnya:

Wali Kota Sukabumi Kesal Kolam Ikan Masjid Agung Dipakai Renang

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI