Sukabumi Update

Berlian Hitam asal Luar Angkasa Ini Dilelang Rp 97,8 Miliar, Bisa Bayar Pake Kripto

SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah Berlian Permata berwarna hitam dari luar angkasa akan dilelang oleh Sotheby's pada Februari 2022. Selain itu, penyelenggara lelang akan menerima pembayaran Kripto seperti Bitcoin hingga DOGE.

Dilansir dari suara.com, tak tanggung-tanggung, berlian hitam yang diberi nama 'The Enigma' ini tidak hanya diklaim sebagai berlian warna hitam terbesar di dunia. Pada 2006 silam, berlian seberat 555,55 karat ini pernah juga dinobatkan sebagai berlian potong terbesar di dunia oleh Guinness Book of World Records.

Baca Juga :

photoBerlian hitam seberat 555,55 karat yang diberi nama The Enigma ini akan dipamerkan di London oleh Sothebys Dubai pada Februari 2022 mendatang. - (via npr.orgq)</span

Berlian yang juga dikenal dengan sebutan berlian Carbonado itu diyakini oleh banyak orang berasal dari luar angkasa.

"Kami percaya bahwa berlian ini terbentuk melalui asal-usul luar angkasa, dengan meteorit bertabrakan dengan Bumi lalu membentuk disposisi uap kimia atau memang berasal dari meteorit itu sendiri," kata spesialis perhiasan Sotheby's Dubai, Sophie Stevens kepada The Associated Press.

photoThe Engima, berlian hitam seberat 555,55 karat yang akan dilelang oleh Sothebys Dubai. - (via dailysabah.com)</span

Saat ini, perhiasan mewah itu tengah dibawa dalam tur pameran, mulai dari Dubai hingga Los Angeles. Permata langka itu akan dilelang di London pada 3 Februari 2022.

Berlian itu diperkirakan akan dilelang setidaknya dengan harga 5 juta poundsterling atau sekira Rp 97,8 miliar. 

Sotheby mengatakan, akan menerima pembayaran cryptocurrency atau mata uang kripto untuk berlian langka tersebut.

Sumber: suara.com

Editor : Muhammad Gumilang Gumilang

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI