Sukabumi Update

Nekat! Nonton Tutorial di YouTube, Pria ini Operasi Hidung Sendiri Gunakan Lem Super

SUKABUMIUPDATE.com - Operasi organ tubuh terutama bagian hidung tentu harus dilakukan oleh seorang profesional yang ahli di bidangnya. Namun, hal ini dihiraukan oleh pria asal Brasil yang merupakan calon dokter bedah.

Dilansir dari suara.com, pada Kamis (21/7/2022) pekan lalu, seorang pria asal Sao Paulo, Brazil, nekat mencoba melakukan operasi hidung atau rhinoplasty sendiri agar hidungnya terlihat lebih kecil. Ia menonton tutorial bedah melalui YouTube.

Bahkan, ia tidak menggunakan bahan medis yang memadai. Sebaliknya, pria ini menggunakan lem super dalam operasinya ini, dilansir Oddity Central.

Ketika operasinya tidak berhasil dan ia harus dilarikan ke Unit Perawatan Darurat Campo Limpo akibat luka yang terinfeksi, pria ini mengatakan kepada dokter bahwa tidak memakai sarung tangan maupun membersihkan luka dengan alasan takut jahitan terbuka.

Pria yang tidak disebutkan identitasnya oleh sang dokter ini mengungkap bahwa ia menggunakan alkohol untuk mendesinfeksi area hidung dan anestesi hewan untuk mematikan rasa sakit.

Baca Juga :

photo(Ilustrasi) Rhinoplasty, operasi hidung agar hidung terlihat lebih kecil. - (via mayoclinic.org)</span

Setelah selesai operasi, dia menggunakan benang dan lem super untuk menutup lukanya.

"Setelah ditangani oleh tim medis kesehatan mental, pasien menjalani perawatan oleh tim oral dan maksilofasial (BMF), yang melakukan pembersihan luka, pembalutan, dan bimbingan tentang perawatan yang diperlukan," lapor rumah sakit dalam siaran pers.

Setelahnya, pasien dipulangkan di hari yang sama, tetapi tetap harus melakukan check up rutin setelahnya.

Setelah insiden ini, dokter memperingatkan bahwa prosedur bedah amatir dapat menyebabkan infeksi hingga kematian karena tidak dilakukan secara semestinya.

Perhimpunan Bedah Plastik Brasil (SBCP) juga menerbitkan pernyataan peringatan di situs resminya, mengklarifikasi bahwa orang yang melakukan operasi hidung memerlukan spesialisasi dan kualifikasi. Ini juga termasuk tindakan medis eksklusif.

SUMBER: SUARA.COM

Editor : Noity

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI