Sukabumi Update

Badan POM Ungkap Vaksin Cacar Berpotensi Cegah Penularan Cacar Monyet

SUKABUMIUPDATE.com - Badan POM mengungkapkan jika dua jenis vaksin cacar (smallpox) yang digunakan di Indonesia dapat berpotensi untuk mencegah penularan penyakit cacar monyet (monkeypox) atau clades. 

Dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Komisi IX, Selasa, 30 Agustus 2022, Kepala Badan POM Penny K. Lukito menjelaskan bahwa penggunaannya masih dalam tahap uji klinik.

photoCacar Monyet - (WHO)</span

"Vaksin Monkeypox yang kini tersedia secara internasional adalah vaksin Jynneos dan Smallpox yang bisa digunakan, tapi melalui expanded access uji klinik," katanya seperti dikutip dari Antara oleh Suara.com.

Baca Juga :

Vaksin Jynneos untuk usia dewasa telah memperoleh persetujuan penggunaan darurat (EUA) oleh Food and Drug Administration (US-FDA) pada 2019, European Medicines Agency (EMA) pada 22 Juli 2022, Therapeutic Goods Administration (TGA) Australia pada 5 Agustus 2022, dan Health Canada pada 12 November 2020.

Sedangkan vaksin Smallpox terdiri atas Dryvax sebagai generasi pertama, ACAM1000 dan ACAM2000 sebagai generasi kedua.

Pada generasi ketiga vaksin Smallpox terdiri atas Modified vaccinia Ankara produksi Bavarian Nordic (MVA-BN) dengan merek dagang Imvanex di Eropa, Imvamune di Kanada, dan Jynneos di Amerika Serikat.

Jepang juga memproduksi vaksin Smallpox generasi ketiga dengan nama LC16m8 produksi Kaketsuken.

"Meskipun sudah ada efektivitas vaksin Smallpox sebesar 85 persen terhadap Monkeypox aksesnya bisa dilakukan melalui expanded access uji klinik," katanya.

Penny mengatakan vaksin Monkeypox dan Smallpox hingga saat ini belum terdaftar di Indonesia. Vaksin cacar yang tersedia di Indonesia adalah jenis varicella (chickenpox) untuk cacar air.

"BPOM bisa berikan akses terhadap berbagai alternatif untuk percepatan aksesnya apabila akan diadakan kedua vaksin tersebut di Indonesia," tambahnya lagi.

Penny mengatakan obat untuk pasien Monkeypox yang tersedia secara global saat ini bernama Tecovirimat yang dikembangkan dan digunakan untuk pengobatan Smallpox.

Obat tersebut telah disetujui oleh EMA untuk Monkeypox berdasarkan data studi-studi di hewan dan manusia. 

Tapi, US-FDA belum memberikan persetujuan Tecovirimat untuk Monkeypox meski digunakan di Amerika Serikat melalui mekanisme expanded access uji klinik.

Baca Juga :

SOURCE: SUARA.COM

Editor : Reza Nurfadillah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI