Sukabumi Update

4 Manfaat Ampas Teh untuk Kesehatan Kulit Wajah Beserta Cara Menggunakannya

4 Manfaat Ampas Teh untuk Kesehatan Kulit Wajah Beserta Cara Menggunakannya. | (Sumber : Instagram/@nutrialinside.)

SUKABUMIUPDATE.com - Setelah meminum teh, kebanyakan orang akan langsung membuang ampas teh. Namun, apakah kamu tahu jika ampas teh yang sering dibuang itu memiliki beragam manfaat untuk kesehatan kulit wajah?

Nah, dibalik teh yang punya rasa enak dan digandrungi oleh masyarakat, ternyata ampas teh juga sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit wajah.

Mengutip halodoc, ampas teh yang mempunyai sifat antiinflamasi dan antibakteri dapat menjaga sekaligus meningkatkan kesehatan kulit.

Baca Juga: Peneliti Ungkap Jejak Gempa Purba di Lembursitu Sukabumi, Tarikan Sesar Cimandiri?

Selain itu, kandungan vitamin C dan Vitamin E mendukung mencerahkan kulit dan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh.

Berikut ini ada berapa manfaat ampas teh untuk kesehatan kulit wajah yang dikutip via Yoursay.suara.com.

1. Mengobati Peradangan Jerawat

Zat katekin yang terdapat di wajah memiliki sifat antibakteri. Itulah sebabnya dengan adanya zat tersebut membantu mengatur kestabilan hormon penyebab jerawat.

Baca Juga: Bus Palabuhanratu Bogor Terperosok di Jalan Alternatif Tenjo Ayu Sukabumi

Caranya cukup mudah. Cukup tempelkan ampas teh pada kulit yang berjerawat serta diamkan selama 10 menit dan lanjut untuk dibilas.

2. Menghilangkan Kantung Mata Hitam

Ampas teh memiliki kandungan antioksidan serta tanin yang mampu meredakan kantung mata. Selain itu, ampas teh memiliki kandungan vitamin K yang berguna untuk membantu menyamarkan lingkaran hitam di area sekitar mata.

Untuk menghilangkan kantung mata dengan menggunakan ampas teh, cukup simpan ampas teh di dalam lemari es atau freezer.

Setelah dingin, tempelkan ampas teh tersebut di kelopak mata yang tertutup area kantong mata yang mengalami warna hitam selama 15 menit. Lakukan rutin sebanyak 2 kali sehari agar hasilnya maksimal.

3. Meremajakan Kulit

Dilansir dari hellosehat, penelitian menunjukkan jika teh hijau bisa membantu meremajakan kulit, sehingga sel kulit mati akan terangkat serta akan menumpas flek hitam di wajah.

Untuk meremajakan kulit dengan ampas teh, dengan cara campurkan ampas teh dengan 1 hingga 2 sendok madu.

Baca Juga: Sisa 7 Laga, Mampukah Persib Bandung Raih Gelar Juara Liga 1 2022/2023

Beri perasan lemon dan oleskan masker tersebut ke wajah selama 5 hingga 10 menit. Kemudian bilas dengan air bersih. Lakukan hal ini rutin selama 1 hingga 2 kali dalam seminggu.

4. Mencegah Penuaan Dini

Tak disangka jika ampas teh memiliki khasiat sebagai mencegah penuaan dini, lho. Zat yang terkandung di dalam ampas teh mampu mencegah masalah penuaan pada kulit wajah seperti kerutan, garis halus, kulit kendur dan lain sebagainya.

Untuk mencegah penuaan dini, kamu cukup mencampurkan 3 sendok makan yogurt dengan 1 sendok makan ampas teh serta sejumput kunyit. Campurkan secara merata dan oleskan ke wajah serta leher dan diamkan selama 20 menit kemudian bilas.

Baca Juga: 8 Hal yang Membatalkan Puasa Ramadan, Umat Muslim Wajib Tahu!

Itu tadi manfaat yang terkandung pada ampas teh untuk kesehatan kulit wajahmu. Tak perlu dibuang dulu karena pada ampas terkandung banyak manfaat yang bisa mempercantik kulit. Semoga bermanfaat!

Sumber: Yoursay.suara.com (Portal Suara.com)

Editor : Ikbal Juliansyah

Tags :
BERITA TERKAIT