Sukabumi Update

5 Olahraga yang Dapat Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Darah

Ilustrasi. Rekomendasi Olahraga yang Dapat Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Darah (Sumber : Freepik/@freepik)

SUKABUMIUPDATE.com - Kolesterol merupakan awal mula dari timbulnya berbagai penyakit mematikan lain yang menyerang tubuh manusia.

Berbagai penyakit yang mengintai tidak hanya penyakit ringan saja seperti rasa nyeri pada badan, keram, hingga xanthoma namun penyakit mematikan lain juga dapat mengintai tubuh seperti stroke, gagal jantung, hingga kematian.

Tingkat kolesterol di Indonesia juga mengkhawatirkan. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menjabarkan bahwa lebih dari 28% penduduk di Indonesia menderita kolesterol tinggi. Lebih mengejutkan lagi, 7,9% penderita kolesterol tinggi berakhir dengan kematian dengan korban berusia anak-anak, remaja, hingga orang tua. 

Banyak cara mengatasi hingga menyembuhkan penyakit kolesterol tinggi. Mulai dari menjaga pola makan, konsumsi obat-obatan sesuai resep dokter, hingga melakukan pola hidup sehat seperti berolahraga.

Baca Juga: 14 Basic Manner yang Harus Orang Tua Ajarkan pada Anak Sejak Dini

Menurut para ahli kesehatan, olahraga minimal 30 menit secara rutin dapat membantu menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh. 

Updaters ingin tahu jenis olahraga yang cocok untuk menurunkan kadar kolesterol tubuh? Yuk simak artikel berikut, dirangkum dari berbagai sumber!

Olahraga yang Dapat Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Darah

1. Jogging atau Berlari

Jogging atau Berlari dapat menjadi alternatif olahraga murah untuk menurunkan kolesterol. Menurut penelitian, jogging atau berlari selama 1 jam dalam kurun waktu 5 hari secara konsisten dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Selain menurunkan kadar kolesterol, baik joging atau berlari dapat menurunkan berat badan dalam tubuh serta menurunkan risiko terkena penyakit jantung. Sangat disarankan untuk melakukan jogging atau berlari saat pagi hari sebelum beraktivitas.

Baca Juga: 14 Table Manner Makan di Restoran yang Bisa Membuat Anda Terlihat Berkelas

2. Bersepeda

Bersepeda merupakan olahraga yang memerlukan energi yang sama besarnya dengan jogging. Terlebih bersepeda dapat diatur kecepatannya baik untuk santai atau mencapai target tertentu.

Bersepeda juga menjadi olahraga yang hits akhir-akhir sehingga Updaters dapat melakukannya bersama teman dan keluarga. 

Peneliti mengungkapkan orang yang bersepeda ke tempat kerja memiliki risiko lebih rendah terkena kolesterol tinggi dibandingkan mereka yang tidak. Selain itu, manfaat dari bersepeda dapat melancarkan peredaran darah dan meredakan nyeri sendi. 

3. Berenang

Berenang menjadi olahraga yang efektif dalam menurunkan kadar kolesterol. Meski tidak berkeringat, namun kalori yang terbakar saat berenang lebih banyak sehingga baik untuk menurunkan kadar lemak di dalam tubuh.

Selain menurunkan berat badan, berenang juga dapat memperkuat jantung hingga memperlancar sirkulasi darah di dalam tubuh. Berenang juga tidak terlalu menekan pergerakan sendi sehingga aman bagi tubuh untuk usia dan kondisi tertentu.

Baca Juga: 10 Cara Hidup Sederhana yang Banyak Dilakukan Orang Sukses

4. Yoga

Yoga juga dapat menjadi alternatif olahraga lain dalam menurunkan kolesterol. Meskipun terlihat seperti olahraga tidak intens, melakukan yoga justru membantu menurunkan risiko serangan jantung dan menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Yoga merupakan olahraga bersifat meditasi sehingga dapat menurunkan kadar stres. Kadar stres inilah yang diduga pemicu masalah kesehatan seperti kolesterol tinggi.

Uniknya, olahraga ini dapat dilakukan dimana saja asalkan kondisi dan situasinya mendukung. Lakukan yoga selama 3 bulan agar efek menurunkan kolesterol tubuh dapat terlihat dengan baik.

5. Angkat beban

Rekomendasi olahraga terakhir untuk mengatasi kolesterol tinggi yaitu angkat beban. Angkat beban mampu menurunkan kolesterol jahat di dalam tubuh sehingga aliran darah lebih lancar.

Angkat beban juga dapat melindungi kesehatan jantung. Sangat disarankan untuk menggabungkan olahraga ini dengan aktivitas aerobik atau olahraga lain agar kadar lemak di dalam tubuh dapat turun dengan drastis dan menjaga kebugaran kardiovaskular tubuh.

Baca Juga: 10 Cara Memenangkan Hati Mertua Agar Kita Disukai dan Disenangi

Itulah beberapa rekomendasi olahraga yang mampu menurunkan kadar kolesterol tubuh. Selalu jaga kesehatan dan melakukan pola hidup sehat ya Updaters!

Editor : Nida Salma

Tags :
BERITA TERKAIT