Sukabumi Update

Insomnia Bikin Tubuh Menderita, Cek 5 Dampak Buruknya

SUKABUMIUPDATE.com - Sulit tidur di malam hari atau insomnia bisa sangat mengganggu. Dan ternyata ada juga lima efek samping dari terlalu sering mengalami insomnia.

Insomnia bisa membuat badan kita tidak sehat sehingga aktivitas pun bisa terganggu. Jadi, Anda harus mencoba untuk melawan insomnia karena hal ini juga bisa menyebabkan lima efek samping berikut.

1. Berat badan jadi naik
Terlalu sering insomnia ternyata juga bisa menaikkan berat badan. Pasalnya, tidur memiliki bagian penting dalam siklus pencernaan. Jadi, saat kurang tidur, pencernaan akan melambat. Selain itu, otak yang mengendalikan hormon lapar dan kenyang (Grelin dan Leptin) juga akan terkena dampaknya saat kurang tidur dan Anda jadi merasa mudah lapar sehingga akan terus-menerus mencari makanan.

2. Kehilangan memori jangka pendek
Dikutip dari Cosmopolitan, saat tidur, otak akan menghasilkan gelombang penting untuk menyimpan kenangan. Jadi, saat tidak tidur maka bisa membuat kita kesulitan untuk mengingat apa saja yang telah dilakukan kemarin. Penderita insomnia otaknya juga tak akan efisien sepanjang hari sehingga mengganggu kemampuan untuk memproses dan menyimpan informasi.

3. Tak bisa merasa istirahat dengan tenang meskipun telah tidur 
Terlalu sering insomnia dan kurang jam tidur bisa membuat kita tak bisa merasakan istirahat dengan tenang meskipun telah tidur. Jadi meski kita sudah bisa tidur cukup lama, badan masih tak bisa merasa lebih rileks dan bahkan pegal-pegal semua.

4. Mudah menjadi paranoid
Salah satu efek samping dari terlalu sering insomnia ialah menjadi paranoid. Saat kurang tidur kita lebih cepat lelah dan bahkan mulai berhalusinasi. Kita juga akan kurang fokus saat melakukan kegiatan dan mudah khawatir hingga paranoid.

5. Mengalami penyakit serius
Insomnia juga bisa membuat kita mengalami penyakit yang lebih serius. Jika gangguan ini terlalu lama dibiarkan, maka penyakit serius seperti maag, diabetes, penyakit kardiovaskular, ginjal, hingga gangguan neurologis dan masalah pernafasan bisa terjadi. Kurang tidur dan istirahat memang bisa sangat mempengaruhi sistem tubuh dan kesehatan.

Sumber: Tempo

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI