Sukabumi Update

Sakit Saat Olahraga, Kapan Harus ke Dokter?

SUKABUMIUPDATE.com - Saat olahraga pertama kali, tak jarang ada yang mengalami kram atau sakit pada bagian tubuh tertentu. Ini hal yang biasa terjadi dan tidak perlu dikhawatirkan. Karena akan pulih atau sembuh dengan sendirinya seiring waktu.

Dijelaskan dokter Iman Widya Aminata, Sp.OT, dokter spesialis bedah ortopedi yang praktik di RS Pondok Indah - Pondok Indah dan RS Pondok Indah - Bintaro Jaya, bahwa rasa sakit yang menimpa para pemula tersebut disebabkan oleh robekan kecil pada otot yang terjadi saat latihan dilakukan.

"Lalu rasa sakit ini diikuti dengan peradangan, yang gunanya untuk memperbaiki robekan kecil tersebut," kata dokter Iman, pekan lalu di Jakarta.

Dan tidak hanya dialami pemula, rasa sakit juga terjadi ketika seseorang yang sudah biasa berolahraga sekalipun, menaikkan level latihannya. Robekan otot akan terjadi lagi, yang kemudian diikuti proses pemulihan yang sama. Paling lama satu minggu rasa sakit akan menghilang atau bahkan tidak disadari dan tidak akan dirasakan lagi jika latihan telah dilakukan secara rutin.

Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan rasa sakit yang dialami adalah cedera otot yang lebih serius hingga membutuhkan bantuan medis untuk menyembuhkannya. Dikatakan dokter Iman, jika rasa sakitnya berupa nyeri hebat yang tidak tertahankan, maka tidak perlu menunggu untuk melakukan pemeriksaan medis. 

"Jika nyerinya tidak hilang - hilang, sudah lebih dari seminggu tidak hilang - hilang, makin digerakkan makin sakit, ini juga pertanda serius," dokter Iman mengingatkan. "Namun apakah harus langsung pemeriksaan menggunakan MRI atau tidak, semua akan diputuskan setelah pemeriksaan dokter," pungkasnya.

Sumber: Tempo

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI