Sukabumi Update

Bocah Asal Cibadak Sukabumi Mulai Lupa Rokok Berkat Mainan

SUKABUMIUPDATE.com - RAP, bocah berusia 2,5 tahun secara bertahap pulih dari kebiasaan merokok. Putra pasangan Misbahudin (36 tahun) dan Maryati (35 tahun) mulai menjauhi rokok setelah adanya upaya pendampingan dan pemeriksaan kesehatan dari pemerintah setempat.

Selain pendampingan dan pemeriksaan kesehatan, bocah asal Kampung Tenjojaya RT 04/04, Desa Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi ini lupa dengan kebiasaan merokoknya juga karena dibujuk mainan.

"RAP berhenti merokok dengan dialihkan kepada mainan anak-anak, sehingga anak tersebut lupa terhadap merokok. Sedangkan orangtuanya diberikan terus penyuluhan tentang bahayanya merokok dan penanggulangan dalam mendidik anak," ujar Camat Cibadak Heri Sukarno.

Hingga saat ini, dari pemerintah kecamatan dan desa dan tim Puskesmas Cibadak masih melakukan pemantauan rutin kepada RAP. Hal itu dilakukan setiap hari oleh, aparat desa, kecamatan, puskesmas dan bidan.

BACA JUGA: Polisi Turun Tangan Datangi Bocah Perokok Asal Cibadak Sukabumi

"Pemantaun dilakukan setiap hari, hasilnya RAP berhenti merokok sejak tanggal 14 Agustus 2018. Dengan kondisi kesehatannya bagus, hasil rongten pun tidak ditemukan kelainan pada paru-paru dan jantung," ujar Heri.

RAP menjadi bocah perokok bermula dari kebiasaanya mengumpulkan puntung rokok di sekitar rumahnya. Puntung itu kemudian dibakar dan dihisap, lama kelamaan RAP berani meminta rokok ke orang tuanya dan hal itu dilakukan RAP hampir satu bulan setengah.

Editor : Ardi Yakub

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI