Sukabumi Update

100 Orang Nikmati Layanan Kesehatan Gratis di Puskesmas Ciracap Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Unit Pelayanan Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Ciracap, Kabupaten Sukabumi berikan pelayanan kesehatan gratis kepada warga. Kegiatan itu dalam rangka rechecking Kesrak PKK, KB, Kesehatan pada penilaian desa model, di Desa Gunungbatu, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Rabu (20/11/2019).

"Pelayanan kesehatan gratis itu berupa pemeriksaan tensi darah, kolesterol, dan asam urat," ucap Kepala Puskesmas Ciracap, Suhenda, kepada sukabumiupdate.com, Rabu (20/11/2019).

BACA JUGA: Penjelasan Puskesmas Ciracap Soal Calon Haji Batal Berangkat Karena Hamil

Selain mereka diperiksa, sambung Suhenda,  juga diberikan obat. Seandainya ada yang perlu ditindaklanjuti disarankan juga untuk ke Puskesmas. 

"Sekitar 100 orang yang mendapatkan pelayanan kesehatan. Selain itu, ada juga pemasangan implan, Iva tes, pengobatan penyakit tidak menular untuk lansia," jelasnya.

BACA JUGA: UPTD Puskesmas Ciracap, Sukabumi Bantu Pelayanan Kesehatan CGF

Ia menegaskan layanan kesehatan gratis itu, sudah sering dilakukan, terutama dalam kegiatan desa model yang dilakukan di Kecamatan Ciracap. "Tentunya ini juga merupakan arahan dari Dinkes Kabupaten Sukabumi," pungkasnya.

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI