Sukabumi Update

Pemkot Sukabumi Siapkan Ambulans SIGAP Tangani Covid-19

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi menyiapkan satu ambulans khusus untuk melayani kasus Covid-19 yang terjadi di wilayah Kota Sukabumi. Ambulans tersebut merupakan satu dari tiga ambulans program SIGAP (Siap, seGera, Ikhlas Antar jemput Pasien).

BACA JUGA: Ambulans Gratis Bagi Warga Kota Sukabumi, Kalau Butuh Begini Cara Panggilnya

"Jadi program SIGAP tetap ada, tapi karena memang covid-19 ini kita perlu call center yang sudah dikenal masyarakat, maka akhirnya kita masukanlah call center untuk Covid-19 di SIGAP. Jadi dua pelayanan ini tetap berjalan beriringan," kata Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, dr Wiwi Edhie Yulaviani kepada sukabumiupdate.com, Kamis (19/3/2020).

Nantinya ambulans khusus pelayanan Covid-19 tersebut, akan menjemput pasien terduga Covid-19 dari rumah pasien menuju ke rumah sakit, dan dua ambulans lagi tetap digunakan untuk program SIGAP.

Wiwi menegaskan, masyarakat dapat mengakses ambulans khusus pelayanan Covid-19 itu melalui call center 08001000119, sehingga semua masyarakat bisa menghubungi call center, yang kemudian akan dipandu oleh admin.

"Admin nanti akan memandu, apa sebenarnya keluhan yang disampaikan masyarakat, kemudian diarahkan. Jadi skriningnya memang lewat pertanyaan di call center itu, apakah si orang itu benar membutuhkan layanan ambulans Covid-19 atau tidak. Tapi kalau misal antar rumah sakit, di mana sifatnya rujukan, diantarnya oleh ambulans rumah sakit asal," jelas Wiwi.

Editor : garis

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI