Sukabumi Update

4 Penyebab Self Hatred: Perlakuan Membenci Diri Sendiri

SUKABUMIUPDATE.com - Self Hatred adalah prilaku saat kamu membenci diri sendiri. Perilaku ini dapat terasa seperti diikuti oleh seseorang yang selalu mengkritikmu, menunjukkan kekuranganmu dan terasa mempermalukanmu setiap hari.

Salah satu contoh dari perilaku Self Hatred adalah adanya pikiran terhadap diri kamu sendiri bahwa kamu akan mengalami kegagalan atau mengapa kamu tidak bisa seperti orang lain?

Penyebab Self – HatredphotoTrauma menjadi salah satu Penyebab Self Hatred atau Perlakuan Membenci Diri Sendiri - (iStock)

Perilaku Self hatred tidak tumbuh begitu saja terhadap orang-orang pengidapnya, ada beberapa penyebab dari perilaku tersebut seperti:

1. Trauma 

Trauma menjadi salah satu penyebab dari perilaku self hatred. Tak sedikit orang-orang dengan self hatred yang ekstrim pernah mengalami pengalaman traumatis seperti pernah dilecehkan dan pengabaian seksual, kekerasan fisik atau emosional.

Trauma ini membuat mereka memandang dunia sebagai tempat yang sudah tidak lagi aman dan orang-orang yang ada di sekitarnya berbahaya.

Karena hal tersebut, pikiran mereka akan mengembangkan narasi yang membuatnya merasakan seolah-olah dirinya tidak berharga dan tidak layak untuk dicintai.

2. Ekspektasi 

Ingin mengerjakan sesuatu tugas dengan baik dan ingin diterima dalam sosial adalah hal yang wajar kita inginkan. Akan tetapi terkadang, ekspektasi kita terhadap diri kita sendiri terlalu tinggi. 

Ekspektasi yang berlebih inilah kemudian membuat kita gagal dan seolah-olah semuanya sudah berakhir dengan kegagalan.

Kemudian, munculah Pikiran yang mengkritik pada saat-saat seperti ini. Kritikan terhadap diri sendiri mempermalukan dan mengingatkan betapa mengecewakannya diri kita.

3. Perfeksionis

Perfeksionis merupakan orang yang dipandang tidak ingin melakukan kesalahan dan selalu berharap apapun yang dikerjakannya harus sempurna baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain dalam setiap pekerjaan.

Pola pikir seorang perfeksionis sebenarnya adalah upaya untuk melindungi dirinya sendiri agar dapat terhindar dari segala rasa sakit. Misal seperti menghindari perasaan malu, rasa kesepian, ditinggalkan, di ejekan dan banyak lagi.

4. Perbandingan Sosial

Mengamati atau memperhatikan orang lain untuk menjadi sebuah motivasi dalam hidup bisa dikatakan normal, namun hal itu dapat menyakitkan jika kita membandingkan diri dari pengamatan tersebut.

Ketika kamu tengah mengalami self hatred, kamu sering kali melakukan perlindungan diri kamu ke atas. Jika demikian, berarti kamu cenderung hanya membandingkan dan memperhatikan dengan orang-orang yang lebih baik dari kamu, kemudian merendahkan dirimu dengan pernyataan kebencian terhadap diri kamu sendiri.

Baca Juga :

Perilaku Self hatred tentunya akan mempengaruhi kehidupanmu sehari-hari. Seperti perilaku ini akan menghalangimu dalam menentukan keputusan yang sangat penting, mengambil resiko, cara berhubungan dengan orang lain dan juga dalam mencapai tujuan.

Hidup dalam self-hatred hanya akan membuat kamu terus menerus mengkritik diri dan merasa tidak cukup. Tentunya ini membuatmu tidak akan pernah merasa Bahagia. Maka, Kamu perlu untuk melepaskannya agar lebih banyak memberi ruang kebahagiaan, kedamaian dan koneksi dalam hidup. 

Editor : Noity

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI