Sukabumi Update

Pasangan Selebriti Hollywood Kim Kardashian dan Kanye West Dikabarkan Bercerai

SUKABUMIUPDATE.com - Pasangan selebriti Hollywood Kim Kardashian dan Kanye West dikabarkan bercerai. Perempuan dengan nama lengkap Kimberly Noel Kardashian ini disebut sudah tidak lagi memakai cincin pernikahannya.

Kim Kardashian merupakan model, sosialita, dan aktris yang mulai berkencan dengan rapper Amerika Serikat Kanye West pada 2012 lalu dan menikah di Italia dua tahun berikutnya atau 2014. Pasangan ini pun telah dikaruniai 4 anak, yakni North, Saint, Chicago, dan Psalm.

Kabar perceraian Kim Kardashian dan Kanye West muncul setelah berbagai masalah rumah tangga mereka diketahui oleh publik. Kim diketahui telah melakukan sejumlah hal untuk melindungi dan membantu suaminya dalam mengatasi masalah kesehatan mental. Sebab, suaminya tersebut telah didiagnosa mengidap gangguan bipolar pada tahun 2016. Kondisi ini membuat Kim menyerah untuk mempertahankan rumah tangganya itu.

Kim Kardashian saat ini memang serius mengikuti ujian agar menjadi pengacara. Sementara Kanye West pernah berbicara untuk mencalonkan diri menjadi presiden. Tak hanya itu, Kanye juga kerap berbicara omong kosong lainnya yang membuat istrinya tersebut muak.

Di sisi lain, Kanye West mengaku tidak nyaman dengan kehidupan Kim Kardashian yang dianggapnya berlebihan. Hal ini terbukti ketika ia tidak menghadiri pesta ulang tahun istrinya di Tahiti.

Tak hanya itu, pasangan ini juga memiliki pandangan berbeda soal politik di Amerika Serikat.

Kim Kardashian diketahui mendukung Joe Biden walaupun ia bekerja untuk pemerintahan Trump sebagai bagian dari upaya berkelanjutannya untuk reformasi penjara. Sementara Kanye West berpura-pura mendukung reformasi penjara dengan mengunjungi Trump Tower pada hari-hari setelah pemilu 2016.

Isu perceraian mereka semakin menguat ketika Kim Kardashian dikabarkan telah menyewa pengacara Laura Wasser. Laura merupakan pengacara yang biasa menangani perceraian selebritis Hollywood seperti Angelina Jolie.

Sebagai informasi, Kim Kardashian juga telah mengalami dua kali perceraian dengan pasangan ia sebelumnya, yakni Damon Thomas dan Kris Humphries. Jasa Laura Wasser juga dipakai Kim ketika berpisah dengan Kris Humphries pada 2011. 

Meskipun pengacaranya itu akan mewakilinya di persidangan, namun Kim Kardashian mengaku masih berkonsultasi dengan Laura Wasser ihwal rencana perceraiannya dengan Kanye West.

Keretakan rumah tangga pasangan ini memang sudah terlihat ketika Kim Kardashian dan Kanye West memilih menghabiskan waktu liburan secara terpisah.

Kanye West berada di peternakan mewahnya di Wyoming dan tidak memiliki rencana bertemu dengan Kim Kardashian yang berada di Los Angeles.

Pasangan ini dikenal banyak berbicara mengenai cinta dan keluarga. Namun pada kenyataannya, mereka tidak bisa mengelak dari perpisahan.

Editor : Oksa Bachtiar Camsyah

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI