Sukabumi Update

Aria Baron Eks Gitaris Gigi Meninggal Dunia, Ucapan Duka Mengalir

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar duka datang dari blantika musik Indonesia. Gitaris sekaligus mantan personel GIGI, Aria Baron meninggal dunia pada Selasa (29/6/2021) sekira pukul 10.15 WIB. Dia mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto.

Sebelumnya, Aria Baron memang dirawat dan berjuang untuk sembuh dari Covid-19.

Ucapan duka pun mengalir untuk Baron, terutama dari kalangan pemusik di Tanah Air dan publik figur. 

Musisi Armand Maulana menyampaikan duka citanya atas kematian Aria Baron. Hal itu terlihat dalam unggahannya di Instagram pada Selasa (29/6/2021). "Innalillahi Waina Ilaihi Rojiun Allahumagfirlahu Warhamhu Wa’afihi Wafuanhu," tulisnya sebagai caption dengan diiringi gambar pengumuman meninggalnya Aria Baron.

Vokalis band GIGI ini mendoakan agar Aria Baron bisa meninggal dalam keadaan husnul khotimah. "Insya Allah Husnul Khotimah kakakku tersayang @ariabaron Aamiin Ya Rabbal Alamin," doa Armand Maulana.

Ucapan duka pun datang dari Ariel Noah serta Najwa Shihab dalam kolom komentar postingan Armand Maulana.

Hal serupa juga diungkapkan Giring Ganesha. "Innalilahi Wainnailaihi Rojiun kang. GBU kang Baron... Turut berduka buat keluarga kang Baron dan keluarga besar GIGI," tulis Giring di kolom komentar postingan Armand Maulana.

Selain itu Melly Goeslaw juga merasa sangat kehilangan dan tidak menyangka atas kepergian Baron. Melalui unggahan di Instagram, Melly Goeslaw mengenang keakraban dengan Baron.

"Innalillahi wainailaihi rojiun Selamat jalan @ariabaron Duh euy biasana pan mun panggih teh sok papoyok poyok beuteung maneh gede , maneh nu beuteungna gede , teu nyangka Allah pilih maneh tiheula mulang . Sing bahagia di surga Allah SWT, diditu pasti begang, sehat, moal gede beuteung deui . Insya Allah engke panggih deui diditu nya " tulis Melly Goeslaw lewat Instagram.

Editor : Andri Somantri

Tags :
BERITA TERPOPULER
BERITA TERKINI