Sukabumi Update

PDIP Sukabumi Apresiasi Partai yang Gabung Mengusung Ganjar Capres 2024

Ganjar Pranowo | Foto : Ist

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kabupaten Sukabumi, Yudi Suryadikrama mengapresiasi keputusan beberapa partai politik yang menyusul untuk bergabung mengusung Ganjar Pranowo dalam pencalonan presiden di Pemilu 2024.

"Karena ini bukan sekedar dukungan presiden, tapi ini tentang Indonesia dengan kebhinekaan dan keberagaman, maka saya apresiasi partai yang memang mau bergabung demi Indonesia," ucap Yudi dalam keterangan tertulisnya melalui aplikasi perpesanan kepada sukabumiupdate.com, Rabu (26/04/2023).

Selanjutnya, kata Yudi, kebersamaan dipecah dengan framing demokrasi, tapi hanya pada satu titik pandangan, tidak kepada titik keindonesiaan yang sunatuloh dalam perbedaan tapi satu kesatuan.

Menurut Yudi, terkait dengan kerjasama dengan partai pengusung, pihaknya akan mengagendakan konsolidasi dengan para ketua partai tingkat Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga: Paska Ditetapkan Jadi Capres, Survey Elektabilitas Ganjar Pranowo Merosot, Anies Baswedan Melejit

"Kami nanti akan konsolidasi mempererat silaturahmi kebetulan dalam situasi lebaran," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, paska Megawati Soekarnoputri mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai Bakal Calon Presiden dari PDIP pada tanggal 21 April 2023 di Istana Batu Tulis Bogor. Berikutnya menyusul Partai Hanura dan PSI menyatakan mendukung Ganjar Pranowo.

Bahkan hari ini 26 April 2023 PPP melalui juga resmi mendeklarasikan dukungannya kepada Gubernur Jawa Tengah tersebut.

"Setelah melalui musyawarah dan diskusi mendalam, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim PPP memutuskan Bapak H Ganjar Pranowo sebagai calon presiden RI pada Pemilu Presiden tahun 2024," kata Mardiono di lokasi pengumuman Ganjar Pranowo capres seperti dalam tayangan Youtube PPP.

 

Editor : Syamsul Hidayat

Tags :
BERITA TERKAIT