SUKABUMIUPDATE.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai capres-cawapres pada Pilpres 2024 mendatang.
Keputusan ini berdasarkan hasil Musyawarah Majelis Syura (MMS) IX PKS pada Jumat (15/9/2023) di Kantor DPTP PKS, Jakarta.
Secara simbolis, Presiden PKS Ahmad Syaikhu yang didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Habib Aboe Bakar Alhabsyi dan Bendahara Umum Mahfudz Abdurrahman menyematkan peci nasional kepada pasangan Bacapres-Bacawapres Anies-Cak Imin.
Dengan peresmian Anies-Cak Imin (AMIN) ini, PKS optimis dapat mengokohkan kemenangan yang didasari semangat ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah/insaniyah.
"Kami optimis dapat mengokohkan kemenangan yang didasari semangat ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah basyariyah/insaniyah," jelas Presiden PKS Ahmad Syaikhu dikutip dari laman resmi PKS.
Baca Juga: Surat Terbuka Warga Sukabumi Tantang Capres 2024, Singgung Permasalahan Lingkungan
Syaikhu kemudian menginstruksikan seluruh kadernya untuk totalitas memenangkan pasangan Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024.
"Menginstruksikan kepada seluruh pengurus dan anggota PKS, serta menyerukan kepada simpatisan PKS di seluruh Indonesia untuk totalitas bekerja keras memenangkan pasangan Bapak Anies Rasyid Baswedan dan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar (AMIN) sebagai Bakal Calon Presiden dan Bakal Calon Wakil Presiden Republik Indonesia pada Pilpres tahun 2024," ucap Syaikhu.
Pembacaan keputusan ini dihadiri langsung oleh bacapres-bacawapres dari Koalisi Perubahan Anies-Muhaimin serta jajaran pimpinan Partai Nasdem yang dipimpin oleh Wakil Ketua Umum Ahmad Ali dan jajaran pimpinan PKB.
Sementara itu dalam pidatonya, Bacapres Anies Baswedan menyampaikan rasa syukurnya atas babak baru yang dimasuki oleh Koalisi Perubahan dengan peresmian pasangan Bacapres-Bacawapres oleh PKS malam hari ini.
Proses politik ini, sebut Anies, adalah dalam rangka mewujudkan misi yang besar dan mulia, untuk membuat Indonesia menjadi sebuah negeri yang menghadirkan rasa keadilan, memberikan rasa kesetaraan, dan pemerintahan yang memberikan perlindungan kepada setiap tumpah darah Indonesia.
"Misi yang kita bawa adalah membuat Indonesia menjadi sebuah negeri yang menghadirkan rasa keadilan, sebuah negeri yang memberikan rasa kesetaraan, dan pemerintahan yang memberikan perlindungan kepada setiap tumpah darah Indonesia," ucap Anies.
"Alhamdulillah Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera, bersama dengan Partai Kebangkitan Bangsa bergabung menjadi sebuah koalisi, Koalisi Perubahan. Yang koalisi ini Insya Allah akan mengemban misi yang tadi saya sampaikan," jelas Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 tersebut.
Anies juga menyampaikan bahwa Koalisi Perubahan semakin solid dan kuat untuk menyongsong Indonesia yang lebih adil, Indonesia yang lebih sejahtera, Indonesia yang melindungi setiap tumpah darah.
"Dan Alhamdulillah kita bersyukur bahwa Koalisi Perubahan ini makin solid, Insya Allah makin kuat. Dan kami sampaikan kepada seluruh rakyat bahwa koalisi ini mengusung misi yang insya Allah akan membawa perubahan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia," ungkapnya.
Terpisah, Bacawapres Muhaimin Iskandar mengaku terharu atas putusan Majelis Syura PKS yang memberi restu dirinya sebagai Calon Wakil Presiden pendamping Anies Baswedan dari Koalisi perubahan.
"Rasa syukur terharu bahagia atas silaturahmi dan pembacaan putusan Majelis Syura PKS pada malam hari ini atas kepercayaan yang diberikan tentu sebagai Ketua umum PKB menyambut dan dengan penuh sukacita Siap bekerja sama PKB PKS menyongsong kemenangan di 2024," ujar Cak Imin.
Ia kemudian mengatakan hubungan PKS dan PKB sudah terjalin lama baik di tingkat pusat maupun daerah.
"Kebersamaan saya bersama Al Mukarom Habib Salim bersama-sama menjadi bagian dari kabinet pimpinan Pak Presiden SBY kebersamaan hari ini reunian dan kebersamaan untuk menyongsong Indonesia yang lebih maju lebih adil dan sejahtera," ucap Cak Imin.
Cak Imin menyebutkan, kebersamaan PKS dan PKB menguatkan rasa persaudaraan keislaman dan kebangsaan antar sesama anak bangsa, ia berharap hasil Musyawarah Majelis Syura PKS berbuah kemenangan dalam Pilpres 2024.
"Kebersamaan hari ini adalah kebersamaan yang terus menguatkan persaudaraan keislaman persaudaraan kebangsaan dan persaudaraan kemanusiaan ukhuwah islamiyah ukhuwah wathaniah dan ukhuwah bashariyah," kata dia.
"Semoga kebersamaan ini benar-benar terwujud dalam kerja besar mensukseskan pemilu tahun 2024 sekaligus menjemput dan merebut kemenangan Amin dalam pilpres yang akan datang," lanjutnya.
Lebih lanjut ia memohon restu kepada seluruh rakyat Indonesia agar pasangan Anies-Muhaimin bisa membawa kepada cita-cita para pendiri bangsa.
"Mohon doa restu dan dukungan dari seluruh rakyat bangsa Indonesia Kami siap membawa harapan cita-cita dan keberdayaan rakyat untuk kemajuan bangsa," pungkasnya.
Editor : Denis Febrian